Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat tiba di Gedung DPRD DKI Jakarta dengan mengenakan masker kain hitam untuk mengikuti Rapur Pemilihan Wagub DKI. (ist)

Jakarta

Kenakan Masker Kain Hitam, Anies Hadiri Rapur Pemilihan Wagub DKI

Senin 06 Apr 2020, 11:55 WIB

JAKARTA  -  Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, turut hadir dalam Rapat Paripurna (Rapur) Pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang digelar oleh Panitia Pemilihan (Panlih) di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (6/4/2020).

Rapur Pemilihan Wagub DKI digelar hari ini pukul 10.00 WIB dengan dihadiri oleh Anggota DPRD DKI Jakarta selaku pemilik hak suara. Anies tiba di Gedung DPRD DKI pukul 10.11 WIB dengan mengenakan masker kain hitam.

Namun sayang, Rapur Pemilihan Wagub DKI Jakarta tersebut digelar secara tertutup oleh Panitia Pemilihan (Panlih). Wartawan tidak diperbolehkan masuk ke ruang rapat untuk melakukan peliputan. Saat ini telah ada siaran langsung dari kanal Youtube yang bisa diakses oleh publik.

Sebelumnya Ketua Panitian Pemilihan (Panlih) Wagub DKI, Farazandi Fidinansyah, mengatakan pihaknya memang membatasi jumlah kehadiran di dalam ruang Rapur untuk menerapkan social distancing.

"Nanti kita sifatnya sama kaya (penyampaian visi misi) ini kita tertutup steril, ya nanti hasil tapingnya semua di pos di kanal DPRD kita sebar ke jurnalis. Memang dari awal memang ga bisa liputan. Protapnya memang begitu," kata Farazandi.

Rapat tersebut hanya dihadiri oleh dua kandidat Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yakni, Ahmad Riza Patria dari Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS, kemudian Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan anggota DPRD DKI. (yendhi/mb)

Tags:
dki jakartaJakartaDPRD DKIwagub dki

Reporter

Administrator

Editor