SPANYOL - Lionel Messi dan pemain utama Barcelona hanya akan menerima gaji yang telah dipotong 70 persen. Pemotongan dilakukan klub karena penyebaran virus Corona (Covid-19) yang mewabah di seluruh dunia.
Hal itu disanmpaikan Messi melakui akun pribadinya di Instagram. Bintang asal Argentina ini menyebut ia dan rekan setimnya di Barcelona telah menerima proposal klub untuk memtong gaji hingga 70 persen. '
Klub Catalan ini melakukan pemotongan karena krisis akibat Covid-19 diprkirakan membuat klub mengalami kerugian keuangan yang besar. Ada yang menyebut pemain tak senang dengan pemotongan itu.
"Banyak yang telah ditulis dan dikatakan tentang tim utama FC Barcelona sehubungan dengan gaji para pemain selama periode darurat ini," tulis Messi.
Proses pemotongan gaji pemain Barca yang agak lama menimbulkan banyak spekulasi. Messi pun bicara soal isu pemain yang tak menginginkan pemotongan gaji.
"Kami ingin mengklarifikasi. Kami tak keberatan dengan gaji yang dipotong karena kami memahami sepenuhnya bahwa situasi ini sungguh luar biasa dan kami menjadi yang pertama yang membantu klub," tambahnya.
"Kami bahkan kadang melakukannya ketika kami pikir itu adalah hal yang perlu atau penting dilakukkan. Jadi kami tidak terkejut ketika klub menempatkan kami untuk membantu mengayasi masalah ini," kata Messi lagi.
Messi juga bicara soal alasan lamanya pengumuman peotongan gaji oleh klub. "Faktanya, jika perjanjian tertunda dalam beberapa hari terakhir, itu hanya karena kita belum menemukan formula untuk membantu klub dan juga karyawan kita dalam masa sulit ini," sambung Messi.
Messi mengungkapkan alasan pemotongan gaji tim utama. "Bagi kami, saatnya telah tiba untuk mengumumkan bahwa ada pengurangan gaji sebesar 70 persen selama keadaan darutat ini. Kami akan berkontribusi sehingga semua karyawan di klub dapat memperoleh 100 persen upah mereka selama situasi seperti ini," tambahnya.
La Pulga kemudian menyebut alasan diamnya pemain selama ini terkait santernya isu pemotongan gaji. "Jika kita tidak berbicara sampai sekarang, itu karena prioritas kami adalah menemukan solusi yang realistis untuk membantu klub, tetapi juga yang paling terpengaruh oleh situasi ini," jelasnya.
"Kami tidak ingin keluar dari masalah ini tanpa harapan dan kekuatan terbaik kami untuk semua penggemar Barcelona yang sedang melewati masa-masa sulit seperti ini, dan juga semua orang yang menunggu dengan sabar di rumah untuk mengakhiri krisis ini. Kami akan segera keluar dari masalah ini dan kita akan melakukan semuanya bersama," tutup Messi. (yp)