JAKARTA - Pemerintah Pusat mewacanakan untuk menjadikan Eks Wisma Atlet Kemayoran, Jakpus, sebagai tempat karantina Orang Daftar Pengawasan (ODP). Dari pantauan sejumlah pejabat mengadakan peninjauan kelihatan keluar masuk gedung. Ada petugas melakukan pembenahan, Kamis (19/3/2020) siang.
Dari pantauan ada sejumlah pejabat kementerian melakukan pengecekan wisma dan beberapa petugas melakukan pembenahan, dan lainnya melakukan pemersihan ranting pohon.
Di sekitar pekarangan wisma sejumlah petugas dari Polisi dan TNI menjaga pintu masuk. Kemudian petugas lain terlihat melakukan pemotongan pohon-pohon yang memenuhi taman di sekitar Wisma Atlet, ada pula melakukan pemotongan rumput.
Sementara itu, kelihatan juga beberapa kendaraaan mobil dinas pejabat dari Pemerintahan yang keluar masuk ke Wisma Atlet, namun belum diketahui siapa pastinya pejabat yang melakukan peninjauan terkait rencana ini.
"Hari ini hanya peninjauan yang dilakukan oleh pemerintah dan instansi terkait. Kalau soal jadi atau tidak, kami belum tahu," ujar Camat Kemayoran Asep Mulyawan, saat dikonfirmasi. (silaen/win)