BOGOR - Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Polres Bogor, Polda Jawa Barat membuka kesempatan kepada masyarakat yang ingin menjadi anggota Polri pada 2020.
Polres Bogor turut serta menjadi panitia dalam penerimaan dan seleksi personil Polri yang berlokasi di aula Divia Cita Polres Bogor Jalan Tegar Beriman Cibinong, Kabupaten Bogor.
Kasubag Humas Polres Bogor, AKP Ita Puspita Lena mengatakan, penerimaan anggota baru Polri dibagi menjadi empat jalur pendafataran yaitu; Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS), Akademi Kepolisian (Akpol), Bintara dan Tamtama.
Untuk pendaftaran Tamtama dibagi menjadi dua, Tamtama Brimob dan Tamtama Polair. "Bagi masyarakat khususnya warga Kabupaten Bogor yang ingin mendaftar dapat mengakses pada portal website di https://www.penerimaan.polri.go.id melalui laman resmi Pendaftaran Polri 2020 yang sudah dibuka sejak 7 Maret sampai 23 Maret 2020. Ayo mendaftar," kata AKP Ita, Sabtu (14/3/2020).
AKP Ita menambahkan, untuk persyaratan umum pendaftaran anggota Polri di Polres Bogor yaitu, merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia (UUD RI) tahun 1945, berijazah paling rendah SMU atau sederajat, usia minimal 18 tahun (pada saat dilantik menjadi anggota Polri), serta sehat jasmani dan rohani. (yopi/ys)