Kapolda Banten, Irjen Pol Agung Sabar Santoso saat memimpin serah terima 8 jabatan jajaran Polda Banten dan Kapolres Serang, Kamis (20/2/2020). (haryono)

Nusantara

Kapolda Banten Pimpin Sertijab 9 Perwira Menengah

Kamis 20 Feb 2020, 14:15 WIB

SERANG  – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Banten, Irjen Pol Agung Sabar Santoso memimpin serah terima 9 jabatan jajaran Polda Banten dan Kapolres Serang, Kamis (20/2/2020).

Acara sertijab yang digelar di Aula Mapolda Banten ini juga dihadiri Wakapolda Brigjen Tomax Korniawan, para Pejabat Utama Polda Banten serta para Kapolres.

Pelaksanaan sertijab merupakan tindak lanjut Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/385/II/KEP/2020, ST/386/II/KEP/2020, ST/387/II/KEP/2020, dan ST/388/II/KEP/2020, tertanggal 3 Pebruari 2020.

Jabatan Inspektur Pengawasan Daerah (Irwasda) diserahkan dari Kombes Pol I Nyoman Labha Suradny kepada Kombes Pol Mulyadi Kharni, mantan Irwasda Polda Papua, Direktur Intelkam Kombes Pol Asep Nalaludin, digantikan AKBP Suhandana Cakrawijaya.

Jabatan Direktur Reserse Kriminal Khusus dari Kombes Pol Rudi Hananto diserahkan kepada Kombes Pol Nunung Syaifuddin, jabatan Direktur Polairud Polda Banten yang ditinggalkan Nunung Syaifuddin diserahkan kepada Kombes Pol Heri Sulistya Budi Santosa.

Kemudian Direktur Pamobvit dari Kombes Pol M. Hidayat B kepada Kombes Pol Istiyono, mantan Dirpamobvit Polda DIY, Direktur Binmas dari Kombes Pol Oki Waskito kepada Kombes Pol Riki Yanuarfi.

Selanjutnya jabatan Karo Logistik dari Kombes Pol Linggo Wijanarko kepada Kombes Pol Teguh Dwi Warsono, Kabid Propam AKBP Kombes Pol Agus Nurpatri digantikan AKBP Yohan Priyoto serta jabatan Kapolres Serang diserahkan dari AKBP Indra Gunawan kepada AKBP Mariyono yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Majalengka.

Kapolda dalam amanatnya mengatakan mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan sesuatu yang biasa dilakukan. Selain penyegaran dan kebutuhan organisasi, mutasi juga untuk pengembangan karier yang bersangkutan.

Kapolda menyampaikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik. Ucapan yang sama juga disampaikan kepada ibu-ibu Bhayangkari yang sudah mendapingi suaminya selama bertugas di Polda Banten.

Kepada pejabat baru, Jenderal bintang dua ini berharap segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru dan dapat meneruskan upaya positif yang telah dilakukan oleh pejabat sebelumnya sesuai tupoksi masing-masing. (haryono/tri)

Tags:
kapoldabantensertijab

Reporter

Administrator

Editor