Ilustrasi

Internasional

Bayi yang Dilaporkan Diculik Ditemukan Tewas di Got

Selasa 28 Jan 2020, 06:50 WIB

INDIA – Bayi perempuan 2 bulan yang dilaporkan hilang dari rumahnya ditemukan di saluran air. Ibu kandungnya ditangkap polisi.

Mayat bayi itu ditemukan di got dekat rumahnya di daerah Beliaghata, Senin (27/2/2020).

Seorang perwira senior di Kepolisian Kolkata menyebutkan ibu bayi ditangkap karena diduga membunuh anaknya lalu membuang mayatnya di got. “Bis ajadi si ibu menderita depresi pasca melahirkan yang menyebabkannya membunuh bayinya,” kata petugas itu.

Menurutnya, dalam pemeriksaan si ibu mengaku ada orang tak dikenal yang menculik bayinya. Si ibu menyebut orang itu menerobos masuk tempat tinggalnya sore hari saat ia hanya brdua saja dengan bayinya. Ibu itu juga mengaku dipukul orang tak dikenal yang membawa kabur bayinya itu.

Sejatinya, begitu laporna penculikan bayi masuk, polisi langsung melakukan pencarian. Sejumlah orang simintai keterangan, mulai dari petugas keamanan, pengasuh bayi sampai ibu itu.

"Ada beberapa perbedaan keterangan dalam klaim ibu si bayi. Kami mulai menanyai dia sampai beberapa jam.  Setelah itu dia akhirnya mengakui telah melakukan kejahatan. Agaknya, ibu itu depresi berat. Kami pun menangkapnya,” kata polisi. (yp)

Tags:
bayigot

Reporter

Administrator

Editor