Lurah Cengkareng Barat, Ilham Agustian di lokasi genangan di RT 09 RW 10 Cengkareng Barat, Jakbar. (Rachmi)

Jakarta

Atasi Genangan, PPSU Bantu Warga Perbaiki Saluran di Cengkareng Barat

Selasa 28 Jan 2020, 08:50 WIB

JAKARTA - Mengatasi genangan, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Cengkareng Barat memperbaiki saluran terputus di RT 09 RW 10 Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Pasukan orange ini dibantu sejumlah warga.

"Saluran terputus ini belum dibenahi sehingga sudah lama tidak berfungsi, akibatnya lokasi ini rentan tergenang setiap hujan turun," kata Husin, warga di lokasi, Senin (27/1/2020).

Lurah Cengkareng Barat, Ilham Agustian menjelaskan warga secara swadaya dibantu PPSU membangun saluran dengan lebar berkisar 30-50 cm sepanjang 700 meter di RT 09 RW 10.

"Pembuatan saluran air di titik ini penting karena terhubung dengan saluran di Jalan Pulau Harapan Indah Dalam," jelas Ilham.

Ia menambahkan saluran yang ada sudah lama terputus sehingga air tidak mengalir. Untuk itu saluran tersebut harus segera dinormalisasi oleh Satpel Sudis Sumber Daya Air Kecamatan Cengkareng agar genangan setiap banjir teratasi. (rachmi/yp)

Tags:
ppsu

Reporter

Administrator

Editor