Brigpol Ferdi bantu warga yang alami kecelakaan dijalan.(ist)

Nusantara

Operasi Rawan Pagi, Polisi Bantu Pelajar Sebrangi Jalan dan Tolong Warga yang Kecelakaan

Jumat 24 Jan 2020, 13:30 WIB

LAMPUNG –  Sebagai anggota Polri harus tanggap dan cepat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan tugasnya. 

Hampir setiap pagi hari jajaran anggota Sat Lantas Polres Lampung Barat melakukan pengamanan rawan Pagi di sepanjang jalur titik rawan Laka Lantas dan kemacetan arus Lalulintas’.

Salah satu contoh di depan Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Liwa Lampung Barat (MIN) .  Tampak  anggota satuan lalu lintas melaksanakan tugas pengaturan lalu lintas dan membantu menyeberangkan jalan anak sekolah.

Di tempat lain,  anggota satuan lalulintas saat hendak berangkat melaksanakan pam rawan pagi pengaturan arus lalulintas  secara spontan membantu  pengendara motor yang mengalami kecelakaan lalu lintas.

Anggota Satlantas Brigpol Ferdi memberikan pertolongan pertama kepada korban bersama warga setempat di Jalan Lintas Sebarus. Pengendara mengalami luka lecet di bagian tangannya, Jumat (24/1/2020), kata  Kapolres Lampung Barat AKBP Rachmat Tri Hariyadi,S.IK.,M.H. melalui Kasat Lantas Iptu Raphiq Hendrawan.

“Brigpol Ferdi membantu warga yang mengalami kecelakaan tunggal dan langsung memberikan pertolongan,” Terang Kasat. (koesma/tri)

Tags:
polisibantupelajarwarga

Reporter

Administrator

Editor