JAKARTA – Untuk meringankan benan warga , Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan, menggelar pangan murah di bawah harga pasar, di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Shibi, Kelurahan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Kamis (16/1).
Kasatpel KPKP Kecamatan Jagakarsa Nur Ayani mengatakan, untuk mengurangi beban masyarakat pihaknya menggelar pangan murah. Kebutuhan pohok ini khusus dijual bagi masyarakat yang memegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Kartu Lansia Jakarta, dan Kartu Pekerja.
"Juga berlaku bagi para petugas PPSU, PHL, pemegang kartu Disabilitas Jakarta dan penghuni rusun. Kami berharap dengan adanya para murah ini akan membantu mereka," ujar Nur Ayani.
Dipilihnya lokasi RPTRA Shibi ini karena dinilai lokasinya strategis dan mudah ditemui warga. Sehingga dirinya berharap warga masyarakat dapat belanja sambil membawa keluarganya.
"Kami bersama pihak RPTRA bekerja sama melayani warga yang ingin mendapatkan pangan murah. Jadi kami sengaja selain warga bisa belanja juga bisa membawa anak-anaknya main disini," ucapnya.
Barang-barang yang dijual ini kata Nur antara lain, ikan Rp13 ribu, Beras 5 kg Rp30 ribu, daging sapi Rp35 ribu, daging kerbau Rp30 ribu, susu Rp30 ribu/dus, telur Rp13 ribu/tray serta ayam Rp8 ribu ekor.
Bagi penerima wajib menyertakan kartu ATM Bank DKI yang telah terdaftar. "Semua jenis pangan di atas kita sediakan untuk RPTRA Shibi masing masing sebanyak 700 unit, kecuali ikan kembung hanya 500 unit karena peminatnya tidak banyak," tandasnya. (wandi/tri)