Pasokan ikan pada musim penghujan Januari 2020, sedikit dan harga pun naik. (Saban)

Uncategorized

Musim Hujan, Harga Ikan Melambung

Jumat 10 Jan 2020, 06:35 WIB

BEKASI - Dampak musim hujan yang terjadi awal tahun membuat pasokan  ikan laut segar berkurang. Buntutnya, harganya ikut menjulang. 

“Ikan susah. Kalau pun ada, sekarang harganya bisa naik 30 persen dibanding hari biasa,” ujar Sukri (45),  pedagang ikan di Pasar Baru Bekasi, Rabu (09/01/2020)..

Sebelumnya Sukri sempat menampung beberapa kuintal ikan untuk dipasarkan pada malam tahun baru.  “Stok sudah habis menjelang malam tahun baru lalu,” lanjutnya seraya menyebut saat ini pasokan ikan di pelelangan Muara Angke dan Muara Baru, Jakarta Utara, belum stabil.

Menurutnya, meski harga ikan, terutama yang dari laut naik Rp5 ribu hingga Rp20 ribu, namun pembelinya tetap banyak. Ini karena kenaikan harganya tidak merata. 

“Tergantung ikannya. Kalau yang besar dan masih banyak, kenaikan harganya sedikit,  tapi yang kecil-kecil dan sudah langka naiknya tinggi,” lanjut lelaki asal Bangkalan, Madura ini.

Dia menyebutkan meskipun harga naik tapi ikan yang dijual pasti habis, "Pada musim hujan ini stok saya seluruhnya cuma dua kuintal, kalau yang modal gede bisa lima kuintal," lanjut Sukri.

Untuk ikan jenis kue saat ini harganya Rp90 ribu per kilo, padahal pada tahun baru hanya Rp80 ribu. Harga 1 kg ikan kembung Rp45 ribu biasanya Rp35 ribu, ikan tongkol naik Rp29 ribu per kilo, biasanya Rp25 ribu, ikan bawal laut Rp70 ribu biasanya Rp 60 ribu. Ikan gurame jadi Rp45 ribu dari harga Rp40 ribu, ikan mujaer Rp 28 ribu, biasanya Rp25 ribu, cumi Rp60 ribu biasanya Rp45 ribu, udang gede Rp100 ribu, biasanya Rp80 ribu.

Ikan tambak seperti Lele Rp25 ribu, ikan Mas Rp28 ribu, ikan Bawal empang Rp30 ribu dan jenis kerang harganya naik 30 persen, untuk kerang hijau Rp20 ribu biasanya Rp 12 ribu dan kerang dara Rp25 ribu.  (saban/yp)

Tags:
ikanmusim hujanharga ikan

Reporter

Administrator

Editor