JAKARTA - Akibat banyaknya kendaraan arus balik Lebaran yang hendak menuju Jakarta membuat kemacetan panjang terjadi di pintu Gerbang Tol Cikampek Utama I Tol Jakarta-Cikarang, Sabtu (8/6/2019) sore. Dari pantauan sekitar pukul 17.30 WIB, ribuan kendaran nampak mengular sejak pintu utama Gerbang Tol Cikampek Utama I hingga mencapai lebih dari lima kilo meter. Mayoritas pengguna jalan adalah mobil minibus, sedangkan lainnya adalah bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). Padahal Korlantas Polri telah menerapkan sistem One Way hingga kilometer 70. Seluruh jalan sepenuhnya digunakan untuk kendaraan arus balik Lebaran menuju Jakarta, sedangkan kendaraan dari Jakarta menuju Cikampek hanya bisa sampai Pintu Gerbang Cikampek Utama I kemudian keluar di kilometer 72 arah Bungursari, Purwakarta, Jawa Barat. Imbas dari pengalihan arus kendaraan yang hendak menuju Cikampek antrian panjang juga terjadi saat kendaran akan keluar di Pintu Gerbang Tol Cikampek menuju jalur arteri. Karena semua kendaraan yang masuk Tol Jakarta-Cikampek seluruhnya di arahkan ke Jalur Pantura. Diprediksi puncak arus balik lebaran akan terjadi hari ini dan besok, Minggu (9/6/2019) karena Senin sebagian masyarakat akan kembali beraktivitas kerja seperti biasa. (Yendhi)
Uncategorized
Jelang Sore Kemacetan Panjang di Gerbang Tol Cikampek
Sabtu 08 Jun 2019, 18:24 WIB