Uncategorized

Ramadhan, Ratna Sarumpaet Buka Puasa dengan Masakan Rumah

Kamis 09 Mei 2019, 11:33 WIB

JAKARTA – Bulan Tamadhan, terdakwa kasus penyebaran berita bohong atau hoaks, Ratna Sarunpaet, mengaku tetap berpuasa. Ditahan di Polda Metro Jaya, ibunda aktris cantik Atiqah Hasiholan ini mengaku bisa berbuka dan sahur dengan menu rumahan. Karenanya, ia merasa seperti saat berada di rumah sendiri. "Pakai masak-masakan rumah," ucapnya sebelum mnejalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (9/5/2019). "Nggak pakai kangen-kangenan. Saya pakai masakan rumah." Diagendakan, sidang yang akan dijalaninya adalah mendengarkan keterangan saksi yang merigankannya. Tiga saksi yang disiapkan tim kuasa hukum adalah dokter spesialis kedokteran jiwa Fidiansjah, ahli pidana Muzakir dan ahli IT Teguh Arifyadi. (cw2/yp)

Tags:

admin@default.app

Reporter

admin@default.app

Editor