JAKARTA – Ria Ricis rupanya tak diperbolehkan pacaran oleh keluarganya. Adik kandung Oki Setiana Dewi ini pun akan menjalani ta’aruf jika memang sudah tiba waktunya untuk membangun keluarga sendiri. "Iya pengennya ta'aruf aja karena kan di keluarga Ricis nggak boleh kan, Nggak dianjurin sih jadi kita berteman baik aja. Kalau cocok sama keluarga ya cocok," ujar Ricis saat ditemui wartawan di Jakarta Selatan, Sabtu (29/12/2018). Meski begitu, Ria masih punya kebebasan untuk memilih calon suaminya kelak. Namun saat ditanya akankah segera melepas masa lajangnya, gadis 23 tahun ini menjawab belum kepikiran untuk menikah muda. Belakangan muncul kabar, jika saat ini Ria tengah dekat dengan Atta Halilintar yang juga seorang YouTuber. Sayangnya, belum ada konfirmasi mengenai hubungan keduanya. (mb)
Selebritis
Tak Boleh Pacaran, Ria Ricis Pilih Ta'aruf
Minggu 30 Des 2018, 14:41 WIB