Kriminal

Ditinggal Jemput Anak Sekolah, Rumah di Cilangkap Kemalingan

Sabtu 24 Nov 2018, 10:33 WIB

JAKARTA – Ulah maling kembali meresahkan warga Jakarta. Korbannya kali ini adalah keluarga Desima (40), penghuni rumah di Jalan Al Muchtar, Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur. Tidak tanggung-tanggung, aksi maling kali ini menggondol brangkas berisi surat-surat penting dan perhiasan. Informasi di lapangan, kasus pencurian terjadi saat rumah milik Desima itu, sepi ditinggal pergi menjemput anaknya ke sekolah. Diduga pelaku menggasak harta korban saat sedang hujan deras, Jumat (23/11/2018) sekitar pukul 15.00 WIB. Desima menuturkan, saat pulang ke rumah sekitar pukul 16.00 WIB, mendapati pintu utama rumahnya sudah dirusak. Keruan saja ia terkejut dan langsung masuk ke dalam rumah. Ternyata seisi rumah sudah berantakan. Isi lemari pakaian berhamburan. Bahkan brangkas berisi sejumlah perhiasan dan surat penting raib digondol maling. "Kasusnya sudah kami laporkan ke polisi dan polisi juga sudah lakukan olah TKP. Kami berharap polisi bekerja cepat dan menangkap pelakunya. Karena banyak surat penting yang dibawa lari pelaku," kata Desima, Sabtu (24/11/2018). Menurutnya, isi dalam brangkas yang dibawa lari pelaku antara lain, surat-surat tanah, sejumlah perhiasan, laptop dan sejumlah dokumen penting lainnya. Sekadar diketahui, kasus pembobolan rumah kosong ini merupakan yang kedua kalinya. Sebelumnya pada Kamis (22/11/2018) sekitar pukul 13.00 WIB, rumah Awab (43), tak jauh dari rumah Desima, juga dibobol maling. Modusnya sama, pelaku masuk dengan cara merusak pintu utama. Sayangnya sejauh ini pelaku belum berhasil ditangkap polisi. Sementara, sejauh ini pihak kepolisian belum memberikan keterangan. Kapolsek Cipayung, Kompol Darmo Suhartono masih sulit dihubungi baik melalui telepon maupun pesan singkat. (ifand/ys)

Tags:

admin@default.app

Reporter

admin@default.app

Editor