JAKARTA – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) DKI Jakarta, Rationo, mengakui ada 70 atlet DKI yang berlaga saat Asian Games dan Asian Para Games 2018 belum bisa dicairkan bonusnya. Menurut Rationo, alasan belum bisa di cairkan lantaran 70 atlet tersebut belum menyerahkan kwitansi sebagai bukti pencairan dana. Dia menjelaskan, puluhan atlet tersebut adalah atlet DKI yang ikut bertanding dalam pekan olahraga terbesar se-Asia namun tidak mendapatkan medali. "Ternyata ada 70 atlet Asean Games yang belum konfirmasi di kwitansi padahal harus kita tandatangani dulu. 70 orang ini atlet yang gak dapet medali kan dapat bonus juga ini sedang kita urus," kata Rationo di Balaikota DKI, Rabu (14/11/2018). Dia mengaku sedang memanggil seluruh atlet yang belum menerima pembayaran agar segera menandatangani kwitansi sehingga bisa secepatnya dicairkan. "Saya berharap sih dua hari ini dikejar supaya tuntas sehingga lebih awal. Ini sudah terlambat soalnya. Kalau bisa Jumat besok sudah masuk ke rekening masing-masing," ungkap dia. Atlet DKI Jakarta yang ikut bertanding saat Asian Games dan Asian Para Games 2018 dijanjikan bonus bagi yang memperoleh medali, besarannya pun berbeda tergantung medali yang diperoleh. Bagi yang tidak mendapat medali, Pemprov DKI janjikan uang sebesar Rp 10 juta. Setelah bonus cair mereka akan dipertemukan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan. (yendhi/tri)
SPORT
Bonus 70 Atlet DKI Pada Asian Games dan Para Games Belum Cair
Rabu 14 Nov 2018, 12:34 WIB