JATINEGARA (Pos Kota) - Mendekati Natal, harga telur ayam terus meroket sepekan terakhir. Saat ini telur seharga dijual Rp26 ribu per kg padahal sebelumnya hanya Rp20 ribu per kg. Viky mengeluhkan harga telur ayam yang terus naik. Padahal ia akan membuat kue untuk perayaan Natal. "Naiknya lumayan, beberapa waktu lalu beli cuma Rp20 ribu perkilo, sekarang naik Rp6 ribu setiap kg," katanya di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (19/12/2017). Menurut perempuan 49 tahun ini, kenaikan harga telur menjelang Natal baru terjadi pada tahun ini. Pada tahun-tahun sebelumnya, harga masih terbilang normal dan masih terjangkau untuk warga. "Makanya pemerintah harus segera mengatasi permasalahan ini, jangan sampai harga yang lainnya ikut naik," ujar warga Balimester ini. Sementara itu, Yulianti (48), pedagang telur di Pasar Jatinegara, mengatakan kenaikan harga telur sudah terjadi beberapa kali. Sebelumnya, harga naik dari Rp20 ribu per kg menjadi Rp22 ribu. "Sejak empat hari belakangan ini naik lagi, sekarang jadi Rp26 ribu per kg," ungkapnya. Naiknya harga telur, sambungnya, karena stok barang yang terus berkurang. Padahal permintaan meningkat. "Untungnya, yang beli masih ada saja. Jadi meski mahal peminatnya masih banyak," tuturnya. Terkait hal tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Timur, Syofian Thahir, memgatakan kenaikan harga telur sudah diketahui membuatnya melakukan ketahanan pangan. "Dari hasil itu, kami akan laporkan ke pemprov dan nantinya diharapkan bisa diambil tindakan," ujarnya. Sofyan juga menyebut, ada beberapa bahan pangan yang harganya naik, yaitu ikan dari Rp26 ribu per kg menjadi Rp29 ribu per kg. Hal itu dikarenakan suplay dari nelayan berkurang karena masuknya musim penghujan dan faktor cuaca. "Sementara untuk harga kebutuhan pokok lainnya masih stabil. Kalaupun naik masih wajar berkiras Rp1000," pungkasnya. (ifand/yp)
MEGAPOLITAN
Seminggu Ini, Harga Telur Ayam Naik Rp6 Ribu per Kg
Selasa 19 Des 2017, 19:10 WIB