Komunitas

LMK Menteng Gelar Kursus Setir Mobil

Senin 13 Jan 2014, 10:47 WIB

TEBET (Pos Kota)- Untuk membantu masyarakat mudah mengakses lapangan kerja, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Menteng Dalam, Kecamatan Tebet, Jaksel menggelar kursus setir mobil dan SIM A. Kegiatan yang menjadi salah satu bagian kegiatan bina social tersebut didanai oleh program Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (PPMK) 2013. “Alhamdulillah kami mendapatkan dana PPMK tahap kedua tahun 2013 yang bersumber dari APBD Perubahan senilai Rp 245 juta,” papar Ketua LMK Menteng Dalam Soetrisno. Kegiatan kursus setir mobil yang berlangsung selama sepekan tersebut diikuti oleh 26 warga dimana 14 warga diantaranya dibiayai oleh dana PPMK APBD-P 2013 dan 12 orang lainnya merupakan swadaya. Menurut Soetrisno kegiatan kursus setir mobil menjadi kegiatan rutin yang selalu diselenggarakan oleh LMK melalui dana PPMK dari tahun ke tahun. Karena kegiatan ini terbukti mampu memberikan solusi pekerjaan bagi warga. “Kalau sudah pandai menyetir tentu lebih mudah cari kerjaan. Ada yang jadi sopir taxi, sopir mobil pribadi dan lainnya,” lanjut Soetrisno. Itu sebabnya para peserta kursus setir mobil langsung mendapatkan SIM A dengan harapan bisa memudahkan yang bersangkutan mencari pekerjaan. Dana PPMK APBD-P 2013 yang diterima LMK Menteng Dalam dimanfaatkan untuk 13 kegiatan bina fisik dan 4 kegiatan bina social. (john/sir) Teks Gbr- LMK Menteng Dalam menggelar kursus setir mobil yang diikuti 26 warga sebagai salah satu program bina social PPMK APBD-P 2013. (john)

Tags:

admin@default.app

Reporter

admin@default.app

Editor