Timnas Indonesia Jalani Latihan Perdana di Bali, Begini Kata Patrick Kluivert

Rabu 28 Mei 2025, 08:24 WIB
Patrick Kluivert pimpin sesi pemusatan latihan perdana Timnas Indonesia di Bali United Training Center, Gianyar, pada Senin 26 Mei 2025. (Foto: kitagaruda.id)

Patrick Kluivert pimpin sesi pemusatan latihan perdana Timnas Indonesia di Bali United Training Center, Gianyar, pada Senin 26 Mei 2025. (Foto: kitagaruda.id)

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memberikan komentar terkait latihan perdana skuad Garuda.

Seperti diketahui, skuad Garuda tengah mempersiapkan diri dalam menghadapi dua laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia bakal menjamu China terlebih dahulu pada tanggal 5 Juni 2025, mendatang.

Dilanjut lima hari setelahnya, tepat tanggal 10 Juni, giliran Indonesia yang bertandang ke Osaka untuk menghadapi Jepang.

Baca Juga: Musim Perdana VAR Bawa Revolusi Fair Play di Liga 1 Indonesia

Dalam menghadapi kedua pertandingan krusial tersebut, Patrick Kluivert sedang menggelar sesi pemusatan latihan Timnas Indonesia di Bali.

Sesi latihan perdana sudah digelar di Bali United Training Center, Gianyar, pada Senin 26 Mei 2025, kemarin.

Suasana Sangat Positif

Dari 32 nama yang dipanggil, baru 23 pemain yang hadir mengikuti sesi latihan perdana.

Baca Juga: Rumor Transfer Persib: 8 Pemain Hengkang, 7 Rekrutan Baru Siap Gabung Skuad Maung Bandung!

Termasuk beberapa pemain yang berkarier di Eropa seperti Thom Haye, Joey Pelupessy, dan Dean James.

Selain itu, gelandang Persib, Beckham Putra yang menggantikan Septian Bagaskara pun sudah mengikuti latihan perdana.


Berita Terkait


News Update