POSKOTA.CO.ID - Update klasemen Liga 1 setelah pertandingan terakhir pekan ke-32, Minggu 11 Mei 2025.
Persis Solo menjauh dari kejaran zona degradasi, setelah sukses mengalahkan PSBS Biak, tadi siang WIB.
Bertandang ke Stadion Lukas Enembe, Jayapura, skuad Laskar Sambernyawa berhasil membungkam Badai Pasifik dua gol tanpa balas.
Tim besutan Ong Kim Swee naik ke posisi 13 klasemen dengan raihan 35 poin, berkat kemenangan di laga tadi.
Baca Juga: Hellas Verona Buka Peluang Jay Idzes Cs Keluar dari Zona Degradasi
Persik Kediri Bertahan di Musim Depan
Pada sore harinya, digelar pertandingan antara Arema FC melawan Persik Kediri, di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Skuad Macan Putih sukses membungkam Singo Edan tiga gol tanpa balas, di pertandingan tersebut.
Tiga gol kemenangan Persik Kediri ditorehkan oleh Vava Mario (25'), Ramiro Fergonzi (72') dan Ze Valente (82').
Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Menjauh dari Alex Marquez
Kemenangan tersebut membuat tim besutan Divaldo Alves dipastikan bertahan di kompetisi Liga 1 musim depan.
Kini, skuad Macan Putih menduduki posisi 12 klasemen sementara dengan mengoleksi 40 poin.