Potret para pemain Timnas Indonesia U-17.

OLAHRAGA

Timnas Indonesia U-17 Berpotensi Masuk Grup Neraka di Piala Dunia U-17 2025

Senin 28 Apr 2025, 13:48 WIB

POSKOTA.CO.ID - Piala Dunia U-17 2025 di Qatar kian mendekat dan undian fase grup menjadi salah satu momen yang paling dinanti.

Berdasarkan hasil pembagian pot yang sudah dirilis, Timnas Indonesia U-17 yang berada di Pot 3 berpotensi besar tergabung dalam grup neraka.

Kondisi ini membuka peluang Garuda Muda harus menghadapi lawan-lawan kuat sejak babak penyisihan.

Disebabkan karena Indonesia berada di Pot 3, otomatis akan menghadapi satu tim dari Pot 1 dan satu dari Pot 2, yang berisi tim-tim kuat dunia.

Baca Juga: Jelang Derbi Jatim, Arema FC Siap Akhiri Puasa Kemenangan atas Persebaya

Pembagian Pot Piala Dunia U-17 2025

Berikut daftar pembagian pot berdasarkan ranking dan prestasi negara peserta:

Pot 1 (Unggulan):

Pot 2:

Pot 3:

Pot 4:

Ancaman Grup Neraka untuk Timnas U-17

Beberapa kemungkinan "grup neraka" yang bisa terjadi untuk Indonesia, misalnya:

Atau:

Baca Juga: Ole Romeny Nikmati Tekanan Besar sebagai Striker Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menghadapi tim-tim seperti Brasil, Prancis, atau Argentina jelas akan menjadi tantangan berat bagi Garuda Muda.

Sementara tim-tim dari Pot 2 seperti Italia, Belgia, dan Korea Selatan juga bukan lawan yang mudah.

Peluang Indonesia

Meski potensi masuk grup sulit cukup besar, Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang untuk bersaing.

Modal semangat, persiapan matang, serta pengalaman tampil di Piala Dunia U-17 2023 lalu bisa menjadi bekal berharga bagi tim asuhan pelatih yang saat ini tengah dibangun dengan regenerasi pemain muda potensial.

Selain itu, andai tergabung dengan tim-tim dari Pot 1 dan Pot 2 yang kekuatannya relatif seimbang, peluang Indonesia untuk mencuri poin tetap terbuka.

Pengundian pembagian grup Piala Dunia U-17 2025 sendiri akan dilakukan pada Juni 2025 di Doha, Qatar.

Tags:
Piala Dunia U-17Indonesia U-17IndonesiaTimnas

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor