POSKOTA.CO.ID - Kabar mengejutkan datang dari salah satu punggawa andalan Persib Bandung saat ini, yakni Ciro Alves.
Adapun kabar tersebut berupa pemberitahuan bahwa pemain bernomor punggung 77 itu tidak akan lagi merumput bersama Maung Bandung pada musim depan.
Kendati demikian, Ciro Alves dikabarkan akan melanjutkan karirnya di kompetisi Liga Indonesia musim depan dengan bergabung ke Malut United.
Ciro masih memiliki empat laga tersisa sebelum resmi pamit dari klub kebanggan wargi Bandung itu.
Rumor pun beredar bahwa klub Liga 1 lainnya sedang mengincar pemain asal Brasil itu untuk memperkuat tim mereka di musim depan.
"Ciro akan tetap berkarir di liga Indonesia, Ciro Alves disebut akan gabung dengan Malut United musim depan," tulis akun Instagram @rumorbola, dikutip oleh Poskota pada Senin, 28 April 2025.
Keputusan ini dipandang sebagai langkah strategis bagi pemain untuk mengasah kemampuannya di lingkungan baru, sekaligus membawa angin segar dalam persaingan perebutan poin di kompetisi domestik.
Komentar di media sosial menunjukkan kekaguman serta pertanyaan seputar kapasitas finansial Malut United, yang diyakini mampu mendukung ambisi klub dalam meraih hasil positif di lapangan. Hingga saat ini, pihak klub maupun pemain belum memberikan pernyataan resmi terkait rumor transfer tersebut.
Baca Juga: Daftar Pemain yang Cocok Gantikan Ciro Alves di Persib
Fokus Kompetisi 2024/2025
Menjelang akhir musim, rumor transfer Persib terus menjadi perbincangan hangat para penggemar sementara saat ini Maung Bandung sedang fokus mengamankan beberapa poin lagi untuk menjadi juara Liga 1 2024/2025.
Dengan defisit tersebut, Marc Klok dan kawan-kawan sudah semakin dekat dengan gelar juara musim ini.
Terlebih, skuad Maung Bandung tinggal menyisakan empat pertandingan lagi, hingga akhir musim nanti.
Kira-kira berapa kemenangan lagi yang dibutuhkan oleh Persib agar bisa mengunci gelar juara Liga 1 2024-25?
Secara matematis, skuad Maung Bandung hanya membutuhkan empat poin lagi, untuk bisa menyegel gelar juara.