Ilustrasi mengajukan pinjaman online tunai di GoPay Pinjam. (Sumber: Google Playstore)

EKONOMI

Cara Pengajuan Pinjaman Online Tanpa Jaminan Menggunakan Fitur GoPay Pinjam

Senin 28 Apr 2025, 14:34 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pinjaman online (pinjol) atau pinjaman daring (pindar) dinilai sebagai opsi solusi finansial jangka pendek. Pasalnya, platform penyedia layanan pinjaman ini menawarkan pencairan cepat, syarat mudah bahkan tanpa jaminan.

Salah satu platform yang dapat diakses ialah GoPay Pinjam. Fitur ini tersedia di aplikasi Gojek atau GoPay.

Bagi yang belum tahu, GoPay Pinjam merupakan layanan pinjaman tunai online dari Gojek melalui aplikasi GoPay.

Layanan ini menawarkan pinjaman uang cepat cair langsung ke rekening dengan proses mudah, aman, dan transparan.

Baca Juga: Fenomena Gen Z Terjerat Pinjol Ilegal: Utang Puluhan Juta Rupiah di Usia Muda

Oleh karena itu, platform ini cocok bagi Anda yang memiliki kebutuhan mendesak seperti modal usaha, biaya darurat, atau pengeluaran harian.

Meski begitu pengajuan pinjaman ini bukan tanpa risiko, apabila Anda terlambat membayar riwayat kredit akan tercatat di sistem layanan informasi keuangan (SLIK) yang dikelola oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). SLIK OJK ini semacam BI Cheking.

Apabila riwayat kredit Anda tercatat kurang baik, dampaknya adalah sulit untuk kembali mengajukan kredit online, kredit rumah, kendaraan dan sejenisnya.

Kendati demikian penting untuk menghitung secara matang sebelum mengajukan pinjaman online.

Baca Juga: Jangan Ditunda! Segera Lakukan Hal Ini Kalau Terjerat Utang Pinjol Ilegal

Syarat Ajukan Pinjaman Tunai di GoPay Pinjam

Cara pinjam uang di GoPay Rp1 juta cair mudah, berikut ulasannya. (Sumber: gojek.com)

Adapun syarat untuk mengajukan pinjaman di GoPay Pinjam, sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Emak Review pada Senin, 28 April 2025, antara lain”

Jika syarat-syarat di atas terpenuhi dapat mempercepat proses pengajuan pinjaman Anda.

Baca Juga: Banyak Iklan Jasa Joki Pinjol Masuk ke WhatsApp, Ketahui Dulu Risikonya!

Langkah-Langkah Pinjam Uang di GoPay Pinjam

Berikut panduan lengkap cara mengajukan pinjaman tunai di GoPay Pinjam, yaitu:

Aktivasi Layanan GoPay Pinjam

Jika belum memiliki GoPay Plus, upgrade akun Anda terlebih dahulu.

Baca Juga: Sengaja Nunggak Utang Pinjol Ilegal? Awas, Ini 2 Risiko Galbay yang Bakal Kamu Rasakan

Hubungkan Akun GoPay Plus

Lengkapi Data Pribadi

Ajukan Pinjaman Online

Plafon pinjaman untuk pengguna awal hanya Rp300.000 - Rp500.000, limit kredit akan meningkat seiring baiknya riwayat kedit Anda.

Baca Juga: Daftar 10 Pinjol Legal OJK, Cicilan Ringan dan Aman!

Setelah memilih berapa nominal yang akan dipinjam, dana akan dicairkan ke rekening Anda. Tak lupa, pastikan jika nama rekening sesuai dengan nama akun GoPay Anda.

Tentukan Pilihan Tujuan Pinjaman

Lakukan Tanda Tangan Digital

Baca Juga: Pelaporan Pinjol Ilegal Berpindah ke SIPASTI, Simak Tata Caranya

Berapa Lama Proses Pencairan Pinjaman GoPay Pinjam?

Sebagai tambahan informasi, pencairan dana biasanya tidak memakan waktu lama setelah proses verifikasi, paling lama 1x 24 jam.

Tetapi jika semua data valid dan langsung disetujui maka dana hanya akan cair dalam hitungan menit.

Demikian informasi terkait cara pengajuan pinjaman tunai di GoPay Pinjam.

Disclaimer: Artikel ini hanya berupa informasi umum dan bukan ajakan atau saran untuk mengajukan pinjaman online. Jika Anda berminat mengajukan pinjaman pahami risikonya. Tanggung jawab dalam proses pengajuan sepenuhnya berada di tangan pengguna bukan Poskota.

Tags:
GoPay Pinjamsolusi finansialpindarpinjaman daringpinjol Pinjaman online

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor