Notifikasi akun DANA kamu terkena hacker. (Sumber: YouTube/@Ratni Juliaa)

TEKNO

Waspada Hacker DANA, Ini Cara Lindungi Akunmu dengan DANA Protection

Minggu 27 Apr 2025, 16:43 WIB

POSKOTA.CO.ID - Belakangan ini semakin banyak pengguna aplikasi DANA yang mengeluhkan akun mereka dicoba diretas oleh hacker.

Tapi untungnya, buat yang sudah mengaktifkan fitur DANA Protection, sehingga saat ada percobaan login mencurigakan bisa langsung mendapatkan notifikasi dari DANA dan berhasil mencegah peretasan.

Berikut tips untuk menjaga keamanan akun DANA agar kamu tidak menjadi korban berikutnya seperti dikutip dari channel YouTube Ratni Juliaa.

Baca Juga: Waspada Hacker Jebol OTP SMS di HP, Simak Solusinya

Ciri-Ciri Akun DANA Diretas

Inilah ciri-ciri aku DANA milikmu diretas diantaranya seperti kode One-Time Pasword (OTP) yang dikirim tanpa diminta.

"Kamu tiba-tiba menerima OTP dari DANA melalui WhatsApp atau SMS, padahal tidak sedang login atau transaksi. Ini harus diwaspadai," paparnya.

Selain itu, ciri kedua adalah notifikasi login mencurigakan dari DANA.

Ia menjelaskan, jika kamu mendapat pesan bahwa ada aktivitas masuk ke akunmu, segera klik "Ini Bukan Saya" agar sistem tahu bahwa percobaan login itu bukan dilakukan oleh kamu.

Yang terakhir, ada riwayat aktivitas login mencurigakan.

"Dalam fitur Dana Protection, kamu bisa melihat berapa kali ada upaya login mencurigakan ke akunmu," ungkapnya.

Kenapa Akun DANA Mudah Diretas?

Adapun penyebab akun DANA mudah diretas, antara lain:

1. Profil Akun Belum 100 Persen Terverifikasi

Biasanya ada notifikasi "Lengkapi profil hingga 100 persen. Apabila ini belum dilakukan, akunmu lebih rentan terhadap pembobolan.

2. Belum Mengaktifkan DANA Protection

Fitur ini sangat penting karena akan memberikan notifikasi dan perlindungan saat ada aktivitas mencurigakan.

Cara Agar Akun DANA Aman dari Hacker

Berikut beberapa panduan mengenai cara agar akun DANA kamu aman dari hacker:

1. Verifikasi Profil Hingga 100 Persen

Lengkapi data pribadi dan pastikan tidak ada informasi yang kosong.

2. Tautkan Akun ke Email Aktif

Email berguna untuk menerima kode OTP dan pemulihan akun.

Cara Aktifkan DANA Protection

Untuk mengaktifkan DANA Protection, silakan ikuti cara berikut ini:

- Masuk ke aplikasi DANA, pilih menu Saya.

- Scroll ke bawah, masuk ke Pengaturan Profil lalu tambahkan atau verifikasi email.

- Masuk ke Pengaturan Keamanan.

- Ganti PIN secara berkala, disarankan setiap bulan.

Baca Juga: 2 Cara Amankan Akun Instagram dari Serangan Hacker

- Aktifkan Face ID (PASKEN) untuk login dengan wajah.

- Aktifkan Pertanyaan Keamanan untuk perlindungan tambahan.

Jika semua pengaturan ini sudah dilakukan, maka status akunmu akan muncul sebagai "Akun Terjaga" berwarna hijau. Itu tanda bahwa perlindungan sudah aktif.

Demikian ulasan mengenai cara menghadapi upaya peretasan akun DANA dan bagaimana DANA Protection menyelamatkan akun milikmu.

Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membantu kamu menjaga akun tetap aman.

Tags:
DANA ProtectionOTP DANAcara melindungi akun DANAkeamanan akun DANAhacker DANA

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor