Update Klasemen Liga 1 setelah pertandingan Persija melawan Semen Padang, dalam lanjutan pekan ke-30 musim ini. (Foto: Instagram/@persija)

OLAHRAGA

Update Klasemen Liga 1 Setelah Persija Dipermalukan Semen Padang

Minggu 27 Apr 2025, 22:06 WIB

POSKOTA.CO.ID - Update klasemen Liga 1 setelah pertandingan antara Persija melawan Semen Padang, dalam lanjutan pekan 30.

Skuad Macan Kemayoran menelan kekalahan saat menjamu Kabau Sirah, di Stadion Pakansari, Kab. Bogor, Minggu 27 April 2025, malam.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Persija takluk di tangan Semen Padang dua gol tanpa balas.

Dua gol kemenangan Semen Oadang dibukukan oleh Firman Juliansyah (19') dan Bruno Gomes (44').

Baca Juga: Hasil Final Four Proliga 2025: Bhayangkara Presisi Buka Peluang ke Laga Puncak, Electric Jaga Harapan

Persija Gagal Tembus 4 Besar

Kekalahan tersebut membuat Persija gagal menembus ke posisi empat besar klasemen sementara Liga 1 2024-25.

Tim asuhan Carlos Pena masih tertahan di peringkat kelima klasemen dengan mengemas 47 poin dari 30 laga yang telah dimainkan.

Rizky Ridho dan kawan-kawan terpaut tiga angka dari tim Malut United, yang menduduki peringkat empat dengan koleksi 50 poin.

Baca Juga: Daftar Pemain yang Absen di Laga Arema vs Persebaya pada Pekan 30 Liga 1 2024-25

Sementara itu, Semen Padang naik ke posisi 16 klasemen, dengan perolehan 28 poin, berkat kemenangan tersebut.

Walaupun masih berada dalam zona degradasi, namun setidaknya masih ada peluang untuk skuad Kabau Sirah demi bisa keluar dari lubang jarum.

Pasalnya, tim besutan Eduardo Almeida hanya berjarak satu poin saja dengan Barito Putera, yang berada satu strip di atas zona degradasi.

Persis Solo Menjauh dari Zona Degradasi

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2025 setelah Kemenangan Alex Marquez di Sirkuit Jerez

Di partai lain, Persis Solo berhasil meraih kemenangan saat berhadapan dengan Persita, Minggu 27 April 2025, tadi sore.

Bermain di Stadion Manahan, Solo, skuad Laskar Sambernyawa mampu menaklukkan Pendekar Cisadane dengan skor tipis 1-0.

Kemenangan tersebut didapat tim asuhan Ong Kim Swee, melalui gol semata wayang Sho Yamamoto, pada menit ke-84.

Dengan tambahan tiga poin, membuat skuad Laskar Sambernyawa berhasil menjauh dari bayang-bayang zona degradasi.

Baca Juga: Jawaban Eliano Reijnders Soal Rumor Bakal Gabung ke Klub Malaysia

Saat ini, Persis Solo bercokol di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 2024-25, dengan mengoleksi 32 poin.

Sementara itu, kekalahan di laga tadi membuat Persita masih tertahan di posisi 11 klasemen, dengan raihan 42 poin.

Berikut update klasemen sementara Liga 1 2024-25, klik di sini.

Tags:
Malut United Persis SoloSemen PadangPersija Klasemen Liga 1

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor