Striker Timnas Malaysia Faisal Halim Disarankan tidak Berkarier di Liga 1 Indonesia

Minggu 27 Apr 2025, 18:23 WIB
Faisal Halim, striker Timnas Malaysia yang menaruh minat berkarier di Liga 1 Indonesia. (Sumber: Instagram @selangorfc)

Faisal Halim, striker Timnas Malaysia yang menaruh minat berkarier di Liga 1 Indonesia. (Sumber: Instagram @selangorfc)

POSKOTA.CO.ID - Striker Timnas Malaysia, Faisal Halim, disarankan tidak berkarier di Liga 1 Indonesia dan bertahan di Selangor FC.

Faisal Halim sempat mengungkapkan ketertarikan berkarier di Liga 1 Indonesia meski dia menegaskan cukup menghormati kontrak di Selangor FC yang berlaku sampai 2027.

Akan tetapi, minat Faisal Halim berkarier di Indonesia, tetap menimbulkan kekhawatiran, terutama di benak para suporter Selangor FC.

Kompetisi Liga 1 yang lebih kompetitif bisa jadi daya tarik bagi Faisal Halim dibandingkan Liga Super Malaysia yang sejak 2014 berubah 'membosankan' karena Johor Darul Ta'zim (JDT) FC, terlalu dominan.

Baca Juga: Jordi Amat Rumornya Dilepas JDT ke Persib, Bek Timnas Singapura Bakal Jadi Pengganti

Namun, mantan pemain Selangor FC Azamuddin Akil menilai, belum saatnya andalan The Red Giants itu bermain di Indonesia.

Azamuddin berpendapat, dengan kondisi Faisal Halim yang baru pulih dari cedera, sebaiknya dia lebih fokus ke Liga Malaysia (M League) agar bisa kembali menemukan performa terbaiknya.

"Sebagai pemain profesional, saya rasa itu sudah tidak cocok lagi karena kondisinya mungkin sudah tidak 100 persen lagi," kata Azamuddin dikutip dari laman Majoriti.

"Tapi menurut saya kalau dia bisa bertahan di Liga Malaysia, ya sudah. ​​Tetaplah bermain untuk Selangor."

"Melihat penampilannya akhir-akhir ini, saya melihat Faisal sudah lebih baik."

Baca Juga: Susunan Pemain dan Link Live Streaming Persija vs Semen Padang, Kick Off Pukul 19.00 WIB

Berita Terkait

News Update