POSKOTA.CO.ID — Semen Padang FC mempersiapkan diri dengan serius menghadapi laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/25. Mereka akan bertandang ke markas Persija Jakarta di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu, 27 April 2025 malam.
Pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida, menegaskan bahwa timnya tidak gentar menghadapi Persija. Meski lawan memiliki posisi jauh lebih baik, Kabau Sirah tetap optimistis.
Saat ini, Semen Padang berada dalam situasi genting dengan menempati peringkat ke-17 dari 18 peserta Liga 1. Mereka baru mengoleksi 25 poin dari 29 pertandingan yang sudah dilalui.
Di sisi lain, Persija Jakarta menghuni posisi kelima klasemen dengan torehan 47 poin. Meski begitu, pertandingan diprediksi berjalan ketat karena kedua tim punya misi besar.
Baca Juga: Maciej Gajos Pastikan Persija Fokus Raih Tiga Poin Lawan Semen Padang di Liga 1 2025
Persija berusaha memperbaiki posisi untuk mengejar zona atas klasemen. Sedangkan Semen Padang berjuang keras demi keluar dari zona degradasi yang mengancam.
"Persiapan yang kami lakukan bagus. Target untuk laga besok tidak berubah, tetap ingin 3 poin meski kita akan melawan tim yang bagus," ujar Eduardo Almeida dalam konferensi pers, Sabtu, 26 April 2025.
Pelatih asal Portugal itu mengakui bahwa laga melawan Persija bukanlah tantangan mudah. Namun, keyakinannya terhadap kerja keras tim membuat Almeida tetap menatap laga ini dengan penuh optimisme.
"Namun kami tetap optimistis. Seperti halnya beberapa tim lain yang tetap fight untuk bisa bertahan," tambahnya dengan penuh semangat.
Almeida menekankan pentingnya tekad kuat di lima laga tersisa musim ini. "Tidak ada lagi kata kalah. Kita harus memenangi semua laga tersisa," tegas pelatih berusia 46 tahun itu.