POSKOTA.CO.ID - Gelandang Timnas Indonesia, Joey Pelupessy menceritakan proses bergabungnya ia ke Timnas Indonesia.
Pemain berdarah Maluku tersebut menjadi amunisi baru di lini tengah skuad Garuda.
Joey Pelupessy resmi gabung bersama Timnas Indonesia, bersama Emil Audero dan Dean James, pada bulan Maret lalu.
Pemain berusia 31 tahun tersebut akhirnya bisa menjalani debut bersama tim Merah Putih, saat Indoesia berhasil membungkam Bahrain.
Meski menjadi pemain debutan, peran Joey di pertandingan terbilang sangat vital.
Ia bahu-membahu menjaga keseimbangan lini tengah tim Garuda bersama Thom Haye, di pertandingan tersebut.
Bahkan, Joey sendiri menjadi bintang baru di skuad Garuda berkat penampilan apiknya.
Proses Gabung Timnas Indonesia
Baca Juga: Jadwal 4 Laga Sisa Persib, Butuh Berapa Kemenangan Lagi untuk Juara?
Ternyata, proses naturalisasi yang dijalani oleh pemain Lommel SK ini terbilang cepat dan singkat.
Joey mengaku jika awalnya ia sempat dihubungi oleh pelatih Timnas Indonesia yang baru, Patrick Kluivert, pada akhir Januari lalu.
“Saya mendapat telepon dari pelatih Patrick Kluivert. Itu adalah akhir bulan Januari di suatu tempat,” kata Joey Pelupessy, dalam kanal youtube Thom Haye, The Haye Way.
Ketika itu, Joey baru saja pindah ke klub yang kini dibelanya, Lommel SK.
Baca Juga: Sudah Pamit, Ciro Alves Tidak Akan Menemani Persib di 4 Laga Terakhir?
Tanpa pikir panjang, Joey akhirnya langsung menerima tawaran yang diajukan Patrick Kluivert, untuk memperkuat Timnas Indonesia.
“Pertengahan akhir bulan Januari. Saya baru saja pergi ke Lommel SK. Jadi semuanya berjalan cepat bagi saya,” ungkapnya.
Ternyata, Joey Pelupessy sendiri sudah mengenal sosok Patrick Kluivert sejak lama, tepatnya saat ia masih bermain di tim junior FC Twente.
Hal tersebut pun menjadi salah satu alasan Joey akhirnya bersedia membela timnas, selain karena memiliki darah Indonesia.
Baca Juga: Oxford United Bertahan di Championship, Ole Romeny dan Marselino Ferdinan Selamat dari Degradasi
“Karena pelatih yang saya kenal saat itu sudah dari FC Twente. Di FC Jong Twente, kami menjadi juara bersama,” jelasnya.
Joey mengaku jika dirinya sesekali sempat menjalin komunikasi dengan Kluivert, selepas berpisah dari tim junior FC Twente.
“Dan bukan karena saya banyak berbicara dengannya. Namun terkadang, misalnya saat promosi Groningen, dia mengirim saya pesan seperti, ‘hei, selamat’. Itu selalu seperti kontak kecil,” ujarnya.
Hingga akhirnya, Joey kembali dihubungi oleh Kluivert dan ditawari untuk gabung Timnas Indonesia.
Baca Juga: Preview dan Info Live Streaming Serie A, Inter Milan vs AS Roma, Nerazzurri dalam Tekanan Besar
Dan sekarang, Joey Pelupessy akhirnya resmi memperkuat Timnas Indonesia, setelah menjalani proses naturalisasi.
“Dan kemudian ketika saya berada satu minggu di sini di Lommel, dan saya menerima pesan dari dia (Patrick Kluivert) seperti, Joey, bolehkan saya menelponmu? Dan saya berkata, tentu saja, Anda dapat menelpon saya,” ujarnya.
“Jadi dia menelpon saya lebih dulu dan sangat singkat. Seperti apakah kami tertarik? Dan federasi juga ingin berbicara dengan Anda,” tuturnya.