Cara mudah memulihkan akun google (Sumber: Pinterest)

TEKNO

Jangan Panik! Ini Cara Mudah Memulihkan Akun Google Saat Lupa Password dan HP Hilang, Dijamin Balik

Minggu 27 Apr 2025, 20:38 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kehilangan ponsel bisa menjadi pengalaman yang berat, apalagi jika di dalamnya terdapat akun Google yang menyimpan berbagai data penting, seperti foto, video, dokumen, hingga informasi pekerjaan.

Tapi tenang saja, meskipun Anda lupa kata sandi dan perangkat hilang, akun Google Anda masih bisa dipulihkan.

Mengutip dari channel YouTube MDtresno, berikut langkah-langkah mudah untuk memulihkan akun Google:

Panduan Memulihkan Akun Google dengan Mudah

  1. Gunakan Perangkat Lain

Karena ponsel Anda sudah tidak ada, Anda perlu memakai perangkat lain seperti HP cadangan, tablet, laptop, atau komputer yang memiliki akses internet dan browser, misalnya Google Chrome.

Baca Juga: Gunakan Google Play Protect, Begini Cara Amankan Android

  1. Kunjungi Halaman Pemulihan Akun

Buka browser dan cari "pemulihan akun Google" di mesin pencari. Pilih link resmi dari Google untuk masuk ke halaman pemulihan akun.

  1. Masukkan Alamat Email

Ketikkan alamat email akun Google yang ingin dipulihkan, lalu tekan tombol "Berikutnya."

  1. Pilih Metode Pemulihan

Jika Anda tidak ingat kata sandi, pilih "Coba cara lain." Biasanya, Google akan meminta konfirmasi melalui perangkat yang terdaftar, namun karena HP hilang, klik "Saya tidak memegang ponsel saya."

  1. Verifikasi Lewat Email atau Nomor Telepon Pemulihan

Google akan meminta Anda memverifikasi identitas melalui email atau nomor telepon yang sebelumnya telah terhubung ke akun:

Email Pemulihan: Pastikan Anda bisa mengakses email ini karena Google akan mengirimkan kode verifikasi di sana. Masukkan kode tersebut pada halaman pemulihan.

Nomor Telepon Pemulihan: Jika Anda memilih nomor telepon, pastikan SIM card masih aktif dan bukan berada di ponsel yang hilang.

  1. Gunakan Kode Cadangan (Jika Tersedia)

Jika sebelumnya Anda telah menyimpan kode cadangan 8 digit dari Google, Anda bisa menggunakannya untuk login ke akun.

  1. Tunggu Proses Verifikasi

Dalam beberapa kasus, Google mungkin membutuhkan waktu hingga 48 jam untuk memproses permintaan Anda. Setelah verifikasi berhasil, Google akan mengirimkan tautan login ke email pemulihan Anda. Klik tautan tersebut untuk membuat kata sandi baru.

Baca Juga: Kemudahan Transaksi di Google Play, Sekarang Bisa Bayar Pakai QRIS

  1. Tips Agar Lebih Aman ke Depannya

Dengan mengikuti panduan ini, Anda tetap bisa mengakses kembali akun Google meskipun HP Anda hilang.

Pastikan untuk selalu menjaga keamanan akun dengan menyimpan data pemulihan di lokasi yang aman dan terpisah.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda!

Tags:
akun Google ponselHPGoogle Akun GoogleCara Mudah Memulihkan Akun Google

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor