POSKOTA.CO.ID - Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh tersingkir bersama klubnya Yokohama Marinos di ajang AFC Champions League Elite 2024/2025 setelah kalah dari klub Arab Saudi, Al Nassr, di babak perempatfinal.
Cristiano Ronaldo cs berhasil menang dengan skor telak 4-1 pada Sabtu malam, 26 April 2025, di King Abdullah Sports City, Jeddah.
Al Nassr tampil dominan sejak awal pertandingan. Jhon Duran membuka keunggulan pada menit ke-27 setelah memanfaatkan bola muntah dari tiang gawang.
Empat menit berselang, Sadio Mane menggandakan keunggulan melalui penetrasi dari sisi kiri.
Baca Juga: Ipswich Town Terdegradasi, Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott Batal Main di Premier League
Cristinao Ronaldo Ikut Cetak Gol
Cristiano Ronaldo menambah gol ketiga pada menit ke-38 dengan memanfaatkan kesalahan kiper lawan.
Duran mencetak gol keduanya pada menit ke-49, menjadikan skor 4-0 dan semakin membuat sang tamu terpuruk..
Yokohama Marinos memperkecil ketertinggalan melalui gol Kota Watanabe pada menit ke-53.
Namun, sang pemain kemudian di usir dari lapangan setelah menerima kartu kuning kedua pada menit ke-73.
Cristiano Ronaldo kembali menunjukkan ketajamannya dengan mencetak gol ketiga Al Nassr dalam pertandingan ini.
Gol tersebut menambah koleksi golnya musim ini menjadi 29 dari 34 pertandingan.