Ilustrasi - Simak langkah-langkah membayar tagihan Pinjamin melalui aplikasi DANA secara praktis dan mudah. (Sumber: YouTube/Androkit)

EKONOMI

Bayar Tagihan Pindar Pinjamin dengan DANA? Ini Tutorialnya

Minggu 27 Apr 2025, 19:36 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi sebagian orang yang memanfaatkan pinjaman daring (pindar) Pinjamin, metode pembayaran yang tersedia di aplikasi terkadang terasa terbatas.

Pasalnya tidak semua bank atau dompet digital langsung terlihat sebagai opsi pembayaran.

Salah satu kanal YouTube bernama Androkit memaparkan pengalamannya.

Ketika ia mendapatkan tagihan sebesar Rp7.500, ternyata tidak tersedia pilihan pembayaran langsung ke DANA, dan juga tidak ada virtual account (VA) ke Bank Central Asia (BCA).

"Tapi untuk mengatasi masalah tersebut, ada alternatif cara yang mudah untuk tetap bisa membayar menggunakan DANA," ujarnya dilansir Minggu, 27 April 2025.

Baca Juga: Cara Ajukan Pindar di Aplikasi Superbank, Dapat Limit Hingga Rp30 Juta

Cara Bayar Tagihan Pinjamin Lewat DANA

Di bawah ini, tahapan berupa cara membayar tagihan di pindar legal Pinjamin melalui aplikasi dompet elektronik DANA:

1. Cek Virtual Account di Aplikasi Pinjamin

Masuk ke aplikasi Pinjamin dan pilih salah satu opsi Virtual Account dari bank yang tersedia.

"Dalam contoh ini, saya memilih Bank Mandiri sebagai VA tujuan," tutur konten kreator YouTube Androkit itu.

2. Salin Nomor Virtual Account

Setelah memilih Bank Mandiri, salin nomor VA yang diberikan oleh Pinjamin.

3. Masuk ke Aplikasi DANA

4. Tambahkan Rekening Baru

Baca Juga: Sudah Terdaftar OJK, Ini Cara Dapat Pinjaman dari Aplikasi Pindar Lumbung Dana

5. Masukkan Nominal Tagihan

7. Kembali ke Aplikasi Pinjamin dan Refresh

Setelah pembayaran selesai, kembali ke aplikasi Pinjamin dan refresh halaman tagihan.

Apabila berhasil, status tagihan akan berubah menjadi lunas.

Sekian pembahasan mengenai cara membayar tagihan Pinjamin menggunakan DANA, meskipun tidak tersedia sebagai opsi langsung di aplikasi.

Dengan memanfaatkan virtual account dari bank seperti Mandiri, kamu tetap bisa melakukan pembayaran dengan praktis dan cepat.

Tags:
Virtual Accountcara membayar tagihan di pindarmetode pembayaranpindarpinjaman daring

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor