Pemprov DKI Jakarta Resmi Cairkan Bansos KLJ, KPDJ, dan KAJ Tanggal 25 April 2025, Cek Informasinya untuk Pencairan

Sabtu 26 Apr 2025, 21:30 WIB
Cek pencairan bansos KLJ, KAJ, dan KPDJ 2025. (Sumber: dinsos.jakarta.go.id)

Cek pencairan bansos KLJ, KAJ, dan KPDJ 2025. (Sumber: dinsos.jakarta.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Berdasarkan data resmi dari Dinas Sosial DKI Jakarta, total penerima bansos untuk bulan April 2025 mencapai 142.409 orang.

Rinciannya, sebanyak 114.918 warga lanjut usia menerima bantuan melalui program KLJ, 14.023 penyandang disabilitas mendapatkan bansos KPDJ, dan 13.468 anak dari keluarga kurang mampu memperoleh bantuan melalui KAJ.

Setiap penerima mendapatkan dana sebesar Rp300.000 per bulan.Anggaran tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta, yang menunjukkan upaya nyata pemerintah daerah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga: Cek KKS Sekarang, Saldo Dana Bansos PKH Rp1.500.000 Cair ke Rekening Pemilik NIK KTP Terdaftar Ini!

Cara Cek Status Pencairan Bansos

Bagi warga yang terdaftar sebagai penerima bansos KLJ, KPDJ, atau KAJ, penting untuk mempersiapkan kartu ATM yang telah diberikan oleh Bank DKI sebagai sarana pencairan dana.

Proses penyaluran dilakukan secara bertahap, sehingga penerima diimbau untuk rutin memantau informasi resmi dari Dinas Sosial DKI Jakarta atau kunjungi laman siladu.jakarta.go.id.

Untuk mengetahui perkembangan proses pencairan, masyarakat dapat mengakses akun Instagram resmi Dinas Sosial DKI Jakarta, @dinsosdkijakarta.

Pencairan dana bansos DKI Jakarta 2025 KLJ, KAJ, dan KPDJ yang siap membantu meningkatkan kesejahteraan warga Jakarta. (Sumber: Istimewa)

Akun ini secara berkala membagikan pembaruan terkait jadwal pencairan, jumlah penerima, serta jawaban atas pertanyaan umum yang sering diajukan oleh warga.

Selain itu, warga juga dapat mengunjungi situs resmi Dinas Sosial di dinsos.jakarta.go.id untuk informasi lebih lengkap atau menghubungi call center Dinas Sosial DKI Jakarta di nomor (021) 2268424 jika mengalami kendala terkait bansos.

Baca Juga: Mulai April 2025, Bantuan Dana Bansos KLJ, KAJ, dan KPDJ Senilai Rp300 Ribu Akan Cair Rutin Setiap Bulan untuk KPM Terpilih!

Persiapan Penerima Bansos

Penerima bansos diharapkan memastikan kartu KLJ, KPDJ atau KAJ mereka dalam kondisi aktif dan tidak mengalami kendala teknis, seperti kehilangan atau kerusakan kartu.

Berita Terkait

News Update