Bahaya Pinjol Ilegal! Benarkah Reset HP Bisa Hentikan Penyebaran dan Penyalahgunaan Data Pribadi? Simak Penjelasannya

Sabtu 26 Apr 2025, 09:30 WIB
Jangan langsung reset HP! Ketahui dulu 5 langkah penting untuk memutus akses penyadapan dan melaporkan ke pihak berwajib. (Sumber: Pinterest)

Jangan langsung reset HP! Ketahui dulu 5 langkah penting untuk memutus akses penyadapan dan melaporkan ke pihak berwajib. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Maraknya praktik pinjaman online (pinjol) ilegal yang menyalahgunakan data pengguna semakin meresahkan masyarakat. Banyak korban mengeluhkan ancaman dan pelecehan dari debt collector yang menyebarkan data pribadi ke kontak darurat maupun kerabat.

Salah satu solusi yang sering diperdebatkan adalah dengan mereset handphone, namun apakah langkah ini benar-benar efektif? Dalam sebuah video edukasi di channel YouTube Tinjol, dijelaskan bahwa banyak pengguna salah paham tentang fungsi reset handphone.

Mereka mengira dengan mereset perangkat, data mereka akan aman dari penyebaran oleh pinjol ilegal. Padahal, kenyataannya lebih kompleks dari itu karena data yang sudah dicuri tetap tersimpan di server pelaku.

Lantas, bagaimana cara tepat melindungi diri dari penyalahgunaan data pribadi oleh pinjol ilegal? Artikel ini akan mengupas tuntas mitos dan fakta seputar reset handphone, serta memberikan langkah-langkah proteksi yang lebih efektif.

Baca Juga: Hati-Hati Terjebak! Ini Ciri Pinjol Ilegal yang Tidak Banyak Diketahui Menurut Ahli Hukum

Simak penjelasan lengkapnya berikut ini untuk memahami risiko dan solusi yang tepat.

Reset Handphone: Apakah Solusi?

Dalam sebuah video di channel YouTube Tools Pinjol, ia menjelaskan bahwa banyak pengguna pinjol ilegal yang keliru memahami fungsi reset handphone.

Mereka mengira dengan mereset perangkat, data mereka akan aman dari penyebaran oleh debt collector. Padahal, kenyataannya tidak sesederhana itu.

"Reset HP bukan berarti data yang sudah dicuri akan hilang dari sistem pinjol ilegal. Itu hanya membersihkan data di handphone Anda, bukan di server mereka," jelasnya, yang dikutip Poskota, pada 26 April 2025.

Perbedaan Akses Data

  • Pinjol Legal: Tidak dapat mengakses kontak, log panggilan, SMS, atau galeri tanpa izin pengguna.
  • Pinjol Ilegal: Dapat menyadap seluruh data ponsel, termasuk kontak, pesan, hingga foto, begitu aplikasi diinstal dan dijalankan.

"Jika Anda sudah terlanjur menginstal pinjol ilegal, segera uninstall aplikasinya. Namun, data yang sudah terlanjur dicuri tidak bisa dihapus dari sistem mereka," tambahnya.

Baca Juga: Galbay Pindar Dibilang Lebih Aman Dibanding Pinjol? Cek Faktanya

Kapan Reset Handphone Diperlukan?

Berita Terkait

News Update