Alhamdulillah Saldo Dana Bansos PKH Validasi By Sistem 2025 Masih Dicairkan ke KKS Milik NIK e-KTP Terdaftar, Begini Cara Ceknya

Sabtu 26 Apr 2025, 07:27 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH validasi by sistem 2025. (Sumber: Pixabay/IqbalStock)

Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH validasi by sistem 2025. (Sumber: Pixabay/IqbalStock)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan berupa saldo dana bansos dari Program Keluarga Harapan (PKH) validasi by sistem 2025 terpantau masih dicairkan untuk para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) hingga hari ini.

Perlu diketahui bahwa tidak semua KPM bisa menerima bantuan ini, akan tetapi hanya KPM dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) yang terdaftar sebagai penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) murni.

Jadi ada kemungkinan apabila KPM BPNT murni yang memiliki komponen seperti komponen PKH, akan menerima bantuannya dengan nominal yang telah disesuaikan, misalnya ada anak sekolah di Kartu Keluarga (KK) atau lansia dan juga ibu menyusui.

Baca Juga: Selamat, Dana Bansos PKH Rp975.000 Cair ke Rekening KPM, Cek Selengkapnya

Update Penyaluran Saldo Dana Bansos PKH Validasi by Sistem

(Poskota/Rivero Jericho S)

Hingga minggu ini terpantau bantuan saldo dana bansos PKH validasi by sistem 2025 masih dicarikan untuk para KPM dengan nominal yang disesuaikan sesuai komponen-komponen terdaftarnya.

Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog pada Sabtu, 26 April 2025, bantuan ini terpantau cair dengan nominal yang cukup besar untuk beberapa KPM yang terpantau terdaftar dengan komponen yang lebih dari 1.

Baca Juga: Bansos PKH Cair Rp975.000 di Akhir April 2025, Benarkah Tahap 2?

“Ada saldo masuk cukup besar di kartu KKS pada tanggal 23 April 2025 yaitu dengan jumlah Rp1.500.000, jadi bantuan tersebut adalah PKH validasi by sistem. KPM tersebut memiliki 2 komponen balita sehingga mendapatkan Rp1.500.000 untuk periode Januari-Maret 2025,” ujar pemilik kanal YouTube Naura Vlog pada video-nya yang tayang Jumat, 25 April 2025.

Bagi KPM BPNT murni yang di Kartu Keluarga-nya memiliki komponen PKH, silakan cek kembali KKS-nya karena kemungkinan bantuan saldo dana bansos dari PKH Validasi by Sistem masuk ke rekening Anda.

Silakan simak informasi lebih lanjut terkait nominal saldo dana bansos validasi by sistem 2025 berikut cara mengecek penyaluran bantuannya dengan mudah di bawah ini.

Baca Juga: 3 Kriteria Lansia yang Berhak Dapat Dana Bansos Rp600.000 dari PKH Tahap 2 2025, Cek Info Lengkapnya

Nominal Saldo Dana Bansos PKH

Berita Terkait

News Update