POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos sebesar Rp400.000 dari Pemerintah dikabarkan cair merata di Jumat berkah, 25 April 2025.
Namun, banyak penerima bansos yang bertanya-tanya, apakah bantuan tersebut berasal dari Program Keluarga Harapan (PKH) atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)?
Seperti dikutip dari kanal YouTube Naura Vlog, saldo dana bansos tersebut berasal dari program lain, yakni bantuan dari program Atensi Yatim Piatu (YAPI).
Program ATENSI YAPI disalurkan langsung melalui Kementerian Sosial (Kemensos) dan diberikan senilai Rp400.000, yang dicairkan setiap dua bulan.
Baca Juga: Arti Istilah Voor di Dunia Taruhan Sepakbola, Mau Tahu, Simak Penjelasannya
Di mana, untuk periode Maret dan April 2025, dana tersebut telah mulai disalurkan kepada anak-anak penerima manfaat yang terdaftar resmi dalam data Kemensos.
"Jadi jika kamu atau keluarga memiliki anak yatim piatu, pastikan untuk memeriksa saldo bantuan sosial yang mungkin sudah masuk," bunyi keterangan yang disampaikan narator.
Jika statusnya "sudah salur", maka kamu bisa langsung ke Bank Himbara untuk mencairkan dananya.
Namun penting untuk diingat, jangan menunda pencairan, sebab bila dana tersebut tidak ditransaksikan dalam batas waktu tertentu, maka bantuan akan otomatis dikembalikan ke kas negara.
Untuk mengecek apakah Anda termasuk dalam daftar penerima bantuan, masyarakat dihimbau untuk mengakses situs resmi Kemensos melalui link cekbansos.kemensos.go.id.
Cara Cek Status Penerima Bansos
Untuk mengetahui apakah Anda termasuk sebagai penerima bantuan sosial Atensi YAPI 2024 dari pemerintah, ikuti langkah-langkah berikut dengan cermat.
1. Akses situs resmi Cek Bansos
Gunakan perangkat seperti ponsel, tablet, atau komputer yang terhubung ke internet untuk membuka laman https://cekbansos.kemensos.go.id.
2. Isi data wilayah sesuai dengan domisili yang tertera di KTP.
Masukkan data mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, hingga Desa atau Kelurahan.
Pastikan informasi yang Anda isikan sesuai dengan alamat di e-KTP agar sistem dapat melakukan pencocokan data secara akurat.
3. Masukkan nama lengkap calon penerima manfaat
Tuliskan nama sesuai dengan yang tercantum di Kartu Tanda Penduduk (KTP) tanpa disingkat, agar pencarian data lebih tepat.
4. Masukkan kode verifikasi
Ketik empat huruf kode yang muncul di layar untuk membuktikan bahwa Anda bukan robot. Jika kode sulit dibaca, klik ikon refresh untuk mendapatkan kode baru.
5. Klik tombol "Cari Data"
Setelah semua data terisi dengan benar, klik tombol tersebut untuk memulai proses pencarian informasi bansos.
6. Tunggu hasil pencarian muncul di layar.
Jika Anda terdaftar sebagai penerima bantuan sosial Atensi YAPI 2024, informasi status dan nama Anda akan langsung tampil.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa mengetahui secara langsung status penerimaan bansos Atensi Yapi yang disalurkan oleh Pemerintah.
DISCLAIMER: Perlu ditekankan bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.