Meski begitu, ia memastikan bahwa pihak Kementerian PKP berupaya agar pembangunan huntap bisa direalisasikan tahun ini.
"Jadi sekarang tinggal nunggu eksen," tuturnya.
Febby menjelaskan, lahan yang disiapkan untuk pembangunan huntap seluas 5,4 hektare dan akan diperuntukkan bagi 115 kepala keluarga (KK) korban banjir bandang.
"Kami juga dari Pemkab Lebak terus mendorong agar pembangunan huntap untuk relokasi korban banjir bandang di Lebak Gedong itu cepat direalisasi. Soalnya mereka sudah terlalu lama tinggal di huntara," bebernya.
"Memang perjalanan proses relokasi cukup lama. Tapi sekarang semua sudah selesai, tinggal nunggu realisasi," tambahnya.