Foto udara memperlihatkan deretan permukiman penduduk dan gedung bertingkat di kawasan Tanah Abang, Jakarta, Selasa, 15 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

JAKARTA RAYA

Pemprov DKI Jakarta Siap Gelar 'Aksi Satu Jam untuk Bumi', Lampu dan Listrik Dipadamkan Serentak Selama Satu Jam

Jumat 25 Apr 2025, 14:57 WIB

POSKOTA.CO.ID – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar kegiatan “Aksi Satu Jam untuk Bumi” sebagai bagian dari peringatan Hari Bumi.

Pemprov DKI Jakarta akan menggelar kegiatan “Aksi Satu Jam untuk Bumi” pada 26 April 2025 sebagai bagian dari peringatan Hari Bumi,” tulis akun akun Instagram @jktinfo pada Jumat, 25 April 2025.

Menurut informasi yang disebarkan melalui akun Instagram resmi @jktinfo, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap perlindungan lingkungan.

"Dalam aksi ini, lampu dan listrik akan dipadamkan serentak selama satu jam, mulai pukul 20.30 hingga 21.30, di jalan protokol dan arteri di seluruh wilayah Jakarta," tulisnya lebih lanjut.

Baca Juga: Pemprov Jakarta Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Bungur Senen

Sebagian pengguna mengapresiasi inisiatif tersebut di kolom komentar unggahan tersebut.

“di tempatku tinggal setiap hari merayakan hari Bumi, hebat kan”, kata warganet dengan nama akun @askbua*****.

sedangkan yang lain menyampaikan keprihatinannya mengenai isu lingkungan dan pembangunan di kota.

“Peringati hari bumi tapi tanah di keruk, gunung di di jadiin dataran, sumber daya di kuras abis situ sehat ngab?” kata netizen dengan nama akun @mhmdtf*****.

Baca Juga: Berapa Gaji PPSU Jakarta 2025? Ini Dia Besaran yang Harus Kamu Tahu

Beberapa komentar juga membandingkan acara ini dengan gerakan global seperti Earth Hour, yang menimbulkan perdebatan ringan di antara pengguna media sosial.

Meski demikian, kegiatan “Aksi Satu Jam untuk Bumi” diyakini oleh pihak provinsi sebagai langkah strategis dalam mengedukasi masyarakat soal pentingnya menjaga bumi sebagai bagian dari upaya global menghadapi tantangan perubahan iklim.

Diketahui, perubahan iklim merupakan salah satu permasalahan global yang sangat mendesak sekarang.

Dengan demikian, aksi ini dimaksudkan untuk menjadi gerakan pengentasan krisis iklim tersebut.

Tags:
JakartaAksi Satu Jam untuk BumiHari Bumi 2025Pemprov DKI

Muhamad Arip Apandi

Reporter

Muhamad Arip Apandi

Editor