​Jadwal Semifinal Piala FA 2024/2025: Misi Manchester City Selamatkan Musim dengan Trofi​

Jumat 25 Apr 2025, 10:23 WIB
Manchester City mengincar juara Piala FA. (Sumber: Instagram/@mancity)

Manchester City mengincar juara Piala FA. (Sumber: Instagram/@mancity)

POSKOTA.CO.ID - Semifinal Piala FA 2024/2025 akan berlangsung akhir pekan ini dan menampilkan dua pertandingan menarik.

Laga semifinal satu antara Crystal Palace vs Aston Villa pada Sabtu, 26 April 2025, serta Nottingham Forest vs Manchester City, Minggu, 27 April 2025​.

Dua pertandingan semifinal ini akan menentukan siapa yang melaju ke final Piala FA 2024/2025.

Fokus utama tertuju pada laga antara Nottingham Forest dan Manchester City yang akan digelar di Stadion Wembley.

Baca Juga: Info Harga dan Cara Pesan Tiket Persib vs PSS Sleman, Euforia Juara Makin Terasa

Nottingham Berpotensi Kejutkan City

Di bawah asuhan Nuno Espirito Santo, Nottingham Forest menunjukkan performa impresif musim ini.

Kemenangan 2-1 atas Tottenham Hotspur baru-baru ini mengangkat mereka ke posisi ketiga klasemen Premier League, membuka peluang untuk lolos ke Liga Champions. ​

Dalam pertemuan terakhir melawan Manchester City pada 8 Maret 2025, Forest berhasil menang 1-0 berkat gol Callum Hudson-Odoi. ​

Dengan situasi tim yang sedang on-fire musim ini, bukan tak mungkin Chris Wood dan kawan-kawan bisa menyingkirkan tim anak asuh Pep Guardiola di ajang ini.

Baca Juga: Bologna Tantang AC Milan di Final Coppa Italia 2024-25, Berikut Jadwalnya

Cara Manchester City Raih Trofi

Manchester City, yang saat ini berjuang untuk finis di posisi lima besar Premier League, melihat Piala FA sebagai peluang utama untuk meraih trofi musim ini.

Berita Terkait

News Update