Ilustrasi DC pinjol lakukan penagihan terhadap kontak darurat nasabah gagal bayar. (Sumber: PxHere)

EKONOMI

Ini Hal yang Harus Dilakukan saat DC Pinjol Incar Kontak Darurat

Jumat 25 Apr 2025, 11:22 WIB

POSKOTA.CO.ID - Aplikasi pinjaman online atau pinjol saat ini sudah banyak tersedia dan bisa didapatkan dengan mudah hanya melalui smartphone saja.

Seseorang hanya perlu mendaftarkan akun menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan data diri lainnya untuk mengajukan pinjaman dana.

Apabila telah memutuskan untuk mengajukan pinjol, tentunya langkah selanjutnya pengguna harus membayar utang sesuai dengan tagihan dan tanggal yang telah ditentukan.

Apa yang akan didapatkan jika tidak membayar atau telat membayar? Anda akan menghadapi teror dan penagihan dari Debt Collector (DC) pinjol yang akan sangat mengganggu.

Baca Juga: 6 Cara Ampuh Biar DC Lapangan Pinjol Gak Berani Ngetok Pintu Rumah, Terbukti Efektif!

Tak sedikit yang akhirnya memutuskan untuk mengganti nomor HP dengan tujuan agar tidak lagi ditagih dan bebas dari utang.

Langkah tersebut diambil karena dinilai solusi cepat agar lepas dari jeratan tagihan DC yang terus menghubungi Anda.

Namun ternyata, hal itu bukan sebuah solusi yang tepat. Pasalnya, DC pinjol akan beralih menghubungi kontak darurat yang sempat Anda cantumkan saat melakukan pengajuan pinjaman.

Tindakan itu tentunya justru akan mengganggu kontak darurat, hubungan atau relasi dengan orang tersebut akan terganggu.

Baca Juga: Jangan Panik! Hadapi Dc Pinjol yang Nagih ke Rumah dengan Mudah, Begini Caranya

Saat DC Pinjol Incar Kontak Darurat

Melansir dari kanal YouTube Fintech ID., memberikan sebuah solusi saat kontak darurat Anda terus diincar oleh DC pinjol.

"Kontak darurat alternatif terakhir yang dilakukan DC pinjol untuk mengetahui keberadaan kalian atau meminta kalian untuk segera melunasi utang," katanya yang dikutip Poskota pada Jumat, 25 April 2025.

Apabila beruntungnya Anda bertemu dengan DC yang baik tidak menjadi masalah dan dapat dinegosiasikan. Namun, jika mendapatkan DC yang tidak bertanggungjawab, Anda akan terus mendapatkan teror.

Baca Juga: Hati-hati! Pinjol Tanpa BI Checking Ini Klaim Cair Instan, Begini Fakta dan Risikonya

Dikatakan bahwa DC tidak boleh menagih utang yang bersangkutan ke kontak darurat, lantaran yang tetap bertanggungjawab antara peminjam dan DC pinjol.

"Kontak darurat juga akan kena stres, cemas karena dia enggak tahu apa-apa," katanya.

Hal yang harus dilakukan adalah memberikan imbauan dan meminta tolong kepada kontak darurat untuk tidak memberikan informasi terkait diri Anda.

Berikan pengertian kepada mereka, karena permasalahan tersebut bukan tanggungjawabnya dan mereka memiliki hak untuk mengabaikan DC pinjol.

Baca Juga: Wajib Tahu! Aturan OJK Soal DC Pinjol yang Bisa Melindungi Anda

"Silakan minta maaf, terus bilang untuk diabaikan saja karena emang mereka tidak akan mendapatkan dampak dan imbas apapun," ucapnya.

Hal yang harus dilakukan, Anda tetap hadapi dan segera selesaikan utang tersebut dan lakukan negosiasi cara pembayaran agar lebih ringan.

Disclaimer: Peminjam disarankan berhati-hati dan bijaksana dalam menggunakan aplikasi pinjaman online agar berujung permasalahan keuangan yang lebih besar.

Tags:
kontak darurat pinjolDC pinjok hubungi kontak daruratNomor Induk Kependudukan pinjaman online pinjol Debt CollectorDC pinjol

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor