POSKOTA.CO.ID - Gagal bayar pinjaman darurat atau galbay Pindar bisa mengundang debt colector atau DC lapangan datang kerumah.
Hal tersebut tentu membuat nasabah galbay Pindar panik. Bagaimana cara merespon DC lapangan?
Simak berita ini selengkapnya mengenai cara untuk hadapi DC lapangan saat galbay Pindar.
Baca Juga: Prosesnya Cepat, Begini Panduan Mengaktifkan Pindar Legal SPinjam yang Sudah Berizin OJK
Saat menghadapi galbay pindar tentunya membuatmu khawatir akan kedatangan DC lapangan ke rumah.
Hal tersebut merupakan satu dari beberapa risiko saat tidak membayar pinjaman tepat waktu.
Terutama saat galbay pindar legal terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan), yang tentunya tidak terpisahkan dengan aktivitas DC lapangan.
Untuk itu, bagi nasabah pindar, ada baiknya untuk membayar cicilan tepat pada waktunya, jika tak ingin berhadapan dengan DC lapangan.
Baca Juga: Akun Pindar SPinjam Milik Anda Dibekukan? Cek Cara Kembalikannya dengan Mudah
Lalu bagaimana jika dalam kondisi darurat, atau sudah terlanjur galbay pindar, untuk menghadapi DC lapangan yang datang?
Pertama, pastikan kamu memahami kebijakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), mengenai metode penagihan pindar.