POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung semakin dekat dengan tangga juara Liga 1 2024-25, setelah Dewa United menelan kekalahan dari Malut United di pekan ke-30.
Bermain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, skuad Banten Warriors gagal meraih poin setelah takluk di tangan Naga Gamalama, Jumat 25 April 2025, tadi sore.
Sebenarnya, tim asuhan Jan Olde Riekerink sempat unggul lebih dulu di babak pertama, melalui gol yang dicetak Egy Maulana Vikri (43').
Namun, anak asuh Imran Nahumarury berhasil membalikkan keadaan di babak kedua, lewat gol Yakob Sayuri (63') dan Chechu Meneses (76').
Baca Juga: Dewa United Tergelincir, Malut United Ramaikan Persaingan 4 Besar Klasemen Liga 1
Kekalahan tersebut membuat Dewa United gagal memangkas jarak dengan pemuncak klasemen saat ini, Persib Bandung.
Sementara itu, tambahan tiga poin membawa Malut United naik ke peringkat empat klasemen sementara dengan mengemas 50 poin.
Persib Butuh 7 Poin
Kekalahan Dewa United dari Malut United, tentunya bakal dimanfaatkan dengan maksimal oleh Persib.
Pasalnya, mereka masih kokoh di puncak klasemen dengan terpaut delapan poin dari Dewa United yang gagal mengemas angka.
Dengan kondisi seperti ini, secara matematis Persib hanya membutuhkan tujuh poin lagi untuk bisa mengunci gelar juara Liga 1 2024-25, musim ini.
Artinya, skuad Maung Bandung hanya cukup meraih dua kemenangan plus satu kali imbang, di lima laga terakhir.
Raihan tujuh poin tersebut merupakan titik paling aman untuk tim besutan Bojan Hodak, demi bisa mengunci gelar juara sebelum berakhirnya kompetisi musim ini.
Baca Juga: Persaingan Zona Degradasi Liga 1 2024-25: 6 Tim Masih Bertarung, Siapa Turun Kasta?
Namun, ada skenario lain yang bisa mempercepat langkah Persib dalam menapaki tangga juara Liga 1 2024-25.
Yakni di pertandingan lain Persebaya tidak boleh mendapat satu poin pun ketika menghadapi Arema FC dalam Derby Jatim, Senin 27 April 2025, nanti.
Apabila skenario tersebut terjadi, maka Persib hanya membutuhkan lima poin saja untuk bisa menyabet back to back juara musim ini.
Dengan kata lain, Marc Klok dan kawan-kawan bisa mengunci gelar juara dengan mencatatkan dua kemenangan saja, di lima pertandingan terakhir.
Baca Juga: Dua Pemain Timnas U-17 Masuk Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U-17 2025
Terdekat, skuad Maung Bandung bakal berhadapan dengan PSS Sleman dalam lanjutan pertandingan pekan 30 Liga 1 2024-25.
Duel tersebut bakal tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada Sabtu 26 April 2025, besok malam.
Tentunya kemenangan menjadi hal yang wajib, supaya Marc Klok dan kawan-kawan bisa segera menyegel gelar juara Liga 1 2024-25 musim ini.