Ilustrasi penerima saldo dana Bansos PKH (Sumber: sapabansos.dinsos.jatimprov.go.id)

EKONOMI

3 Tanda Pencairan Saldo Dana Bansos PKH Tahap 2 Siap Dimulai, Pastikan NIK KTP Anda Terdaftar di DTSEN

Jumat 25 Apr 2025, 08:44 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sejumlah masyarakat tentu menantikan pencairan saldo dana bantuan sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2 atau periode April-Juni 2025, sebab sebagaimana diketahui subsidi dari Kementerian Sosial (Kemensos) ini dicairkan sebanyak 3 bulan sekali.

Pemerintah telah meluncurkan Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN) untuk digunakan sebagai acuan penyaluran Bansos dari sejumlah instansi pemerintah, salah satunya adalah Kementerian Sosial (Kemensos).

Penggunaan DTSEN baru dilaksanakan untuk pencairan tahap 2, maka dari itu pencairan nantinya akan lebih ketat serta tepat sasaran. Hal ini sebagai langkah pemerintah untuk menyalurkan bantuannya kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tepat.

Mengutip kanal YouTube Pendamping Sosial pada Kamis, 25 April 2025, belum ada pencairan Bansos PKH tahap 2 untuk saat ini, namun sudah mulai terlihat hilalnya.

Baca Juga: Cara Mudah Agar Debt Collector Tidak Bisa Deteksi Anda

“Belum ada pencairan bantuan sosial sekarang untuk tahap 2 tahun 2025 ini. Akan tetapi jangan khawatir karena sudah ada ciri-ciri atau tanda pencairan bantuan sosial tahap kedua akan segera dimulai,” kata pemilik kanal YouTube Pendamping Sosial, dikutip dari salah satu video yang diunggah pada Rabu, 23 April 2025.

Lantas, apa saja ciri-ciri atau tanda yang dimaksud? Simak informasi selengkapnya berikut ini agar tidak terkecoh.

Apa Itu Bansos PKH?

PKH merupakan salah satu Bansos dari Kemensos yang penyalurannya untuk sejumlah keluarga miskin atau rentan dengan kriteria tertentu sehingga tidak semua orang dapat menerima bantuan ini.

Kriteria yang dimaksud tersebut salah satunya adalah suatu keluarga memenuhi 3 komponen berikut ini:

Baca Juga: Dana Bansos PIP 2025 Cair hingga Rp1.800.000 Langsung Masuk Rekening SimPel, Cek Status Penerima Via Web Resmi di Link Ini!

Kesehatan

Pendidikan

Kesejahteraan

3 Tanda Pencairan Bansos PKH Tahap 2 Tahun 2025

Pemilik kanal YouTube Pendamping Sosial membagi menjadi tiga tanda yaitu sebagai berikut ini:

1. Survei Ground Checking Sudah Selesai

Tanda pertama adalah survei ground checking sudah selesai pada 20 April 2025. Hasilnya langsung dikirim ke Badan Pusat Statistik (BPS) dan Pusdatin untuk diolah sebagai acuan pencairan tahap 2.

“Jadi, kemungkinan besar untuk pencairan bantuan sosial tahap kedua ini akan segera dimulai mengingat untuk survei ground check selesai, sudah ditutup per 20 April 2025,” kata pemilik kanal YouTube itu.

Setelah itu, akan ada data penelitian khusus nama calon KPM yang belum mencairkan PKH tahap 1 kemarin akan tetapi sudah masuk ke rekening masing-masing.

2. Pernyataan Menteri Sosial

Selanjutnya, yaitu karena pernyataan dari Menteri Sosial, Saifullah Yusuf yang menyebutkan bahwa kemungkinan besar pecairan tahap 2 dimulai pada awal Mei 2025.

“Dan sudah menggunakan dasar data dari DTSEN. Jadi, bukan lagi data DTKS yang diambil pada dasar pencairan bantuan sosial tahap kedua mendatang, melainkan akan menggunakan data DTSEN yang baru saja selesai disurvei ground checking,” lanjut dia.

3. Pendamping Sosial Dapat Tugas Tambahan

Kemudian, pendamping sosial mendapatkan tugas tambahan yaitu memotret KPM pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan rumahnya sebagai dokumentasi untuk data penelitian.

“Wajib sekali difoto orang tersebut memegang kartu KKS, uang, dan juga foto rumahnya. Kalau sudah meninggal dunia juga demikian difoto aja rumahnya, kemudian beri keterangan sejelas-jelasnya,” sambungnya.

Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH

Mengutip kanal YouTube Naura Vlog, salah satu cara untuk mengecek Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) terdaftar atau tidak sebagai penerima Bansos adalah dengan menanyakan langsung ke pendamping sosial atau operator di desa.

Nantinya, mereka dapat mengecek melalui Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) untuk mengetahui.

Tetapi, Anda juga bisa mengecek melalui DTSEN dengan mengakses aplikasi atau situs web Cek Bansos Kemensos dengan langkah berikut ini:

  1. Masuk Aplikasi Cek Bansos
  2. Pilih data wilayah mulai dari provinsi, kanupaten/kota, kecamatan, dan desa sesuai KTP
  3. Isi nama sesuai KTP
  4. Verifikasi kode captcha
  5. Klik ‘Cari Data’
  6. Status akan muncul

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara cek NIK KTP penerima pencairan bansos PKH Tahap 2.

Disclaimer: Bansos PKH tahap 2 belum dicairkan, baru tersedia estimasi pencairannya saja. Namun, survei ground checking selesai dan kedua bansos segra dicairkan secara bertahap nantinya.

Tags:
NIK KTP Nomor Induk Kependudukan Bansos PKH PKH Program Keluarga Harapan bansos bantuan sosial

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor