Soroti Isu Ijazah Jokowi, Dokter Tifa Yakin Generasi Muda akan Bongkar Tabir Kebohongan

Kamis 24 Apr 2025, 16:59 WIB
Pegiat media sosial, Dokter Tifa yakin bahwa generasi muda akan membongkar kebohongan di balik isu ijazah Jokowi palsu. (Foto: Instagram/Tifauziatyassuma)

Pegiat media sosial, Dokter Tifa yakin bahwa generasi muda akan membongkar kebohongan di balik isu ijazah Jokowi palsu. (Foto: Instagram/Tifauziatyassuma)

POSKOTA.CO.ID – Pegiat media sosial sekaligus dokter, Tifauzia Tyassumah atau yang akrab disapa Dokter Tifa, kembali menjadi perbincangan publik usai menyuarakan pendapatnya terkait dugaan ijazah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang disebut-sebut palsu.

Melalui akun media sosial X miliknya, Dokter Tifa kerap menyuarakan kritik terhadap isu tersebut.

Ia pun mengklaim telah mengalami kriminalisasi atas pernyataan-pernyataannya.

Baca Juga: Refly Harun Dukung Tuntutan Forum Purnawirawan TNI untuk Reshuffle Menteri Prabowo Terafiliasi Jokowi!

Bahkan ia juga dianggap terlalu berani oleh sejumlah pihak, lantaran lantang menyuarakan pendapatnya terkait hal itu.

Diketahui, Relawan Pemuda Patriot Nusantara telah melaporkan Dokter Tifa ke Polres Metro Jakarta Pusat.

Selain dirinya, sejumlah tokoh lain seperti Roy Suryo, Rismon Sianipar, dan Rizal Fadillah juga turut dilaporkan atas dugaan serupa.

Baca Juga: Heboh Isu Ijazah Jokowi Palsu, Netizen di X Ramai Bandingkan Hal Ini

Meski menghadapi proses hukum, Dokter Tifa menyatakan tidak gentar.

Ia bahkan menyebut akan muncul lebih banyak sosok seperti dirinya di masa depan.

“Dikriminalisasi oleh Mulyono, maka berikutnya akan muncul Tifa-Tifa lain,” tulisnya dalam salah satu unggahan di X.

Berita Terkait

News Update