PSU Kabupaten Serang, Andika Hazrumy Beri Selamat ke Pasangan Zakiyah-Najib

Kamis 24 Apr 2025, 14:23 WIB
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy bersama tim sukses dan pendukungnya saat melakukan kampanye. (Sumber: Dok. Timses Andika)

Calon Bupati Serang Andika Hazrumy bersama tim sukses dan pendukungnya saat melakukan kampanye. (Sumber: Dok. Timses Andika)

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Meski Komisi Pemilihan Umum (KPU) Serang belum memutuskan, pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Serang Andika Hazrumy-Nanang Supriatna mengucapkan selamat kepada pasangan Ratu Rachmatu Zakiyah-Najib Hamas atas kemenangan di pemilihan suara ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Serang.

Politisi Partai Golkar yang juga mantan Wakil Gubernur Banten tersebut menyatakan siap menyumbangkan pikiran untuk pembangunan Kabupaten Serang jika diperlukan.

Andika Hazrumy mengatakan, bahwa PSU Pilkada Kabupaten Serang telah selesai dilaksanakan. Adapun tahapan saat ini adalah pelaksanaan pleno penghitungan suara di tingkat KPU Kabupaten Serang.

"Kami pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Kabupaten Serang nomor urut satu Andika Hazrumy dan Nanang Supiatna mengucapkan selamat bekerja kepada pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Kabupaten Serang nomor urut 2 Ratu Rahmatu Zakiyah dan-Najib Hamas," kata Andika kepada wartawan, Kamis, 24 April 2025.

Baca Juga: Mangkir dari Sidang Perdana Dugaan Ijazah Palsu, Kemana Jokowi?

Andika berharap pasangan Zakiyah-Najib amanah dan mandat rakyat Kabupaten Serang dapat dijalankan dengan baik untuk kemajuan serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Serang.

Dengan telah selesainya pleno rekapitulasi suara oleh KPUD Kabupaten Serang nanti, maka selesai sudah seluruh tahapan Pilkada Kabupaten Serang. Oleh karenanya ia meminta hilangkan perbedaan dan perselisihan yang ada dalam dinamika Pilkada Kabupaten Serang

"Mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Serang yang lebih baik," ujarnya.

Menurut Andika, dalam setiap pertandingan ada menang dan ada kalah. Sehingga apapun hasilnya harus diterima. "Yang penting sudah berdoa, ikhtiar, dan berusaha. Apapun hasilnya harus diterima," katanya.

Baca Juga: Fakta Lengkap Tudingan Kasus Perselingkuhan Paula Verhoeven: Alasan Ubah Nama Kontak Niko Surya, Ini Jawaban Mengejutkannya

Andika juga menyatakan siap menyumbangkan pikiran untuk pembangunan Kabupaten Serang apabila diperlukan.

Berita Terkait

News Update