Hari Transportasi Nasional 2025: Arti Penting hingga Sejarah Singkatnya, Simak Selengkapnya

Kamis 24 Apr 2025, 11:56 WIB
ASN menunggu kedatangan bus pada jam pulang kerja di Halte DPRD di depan komplek perkantoran Balaikota Pemprov Jakarta, Jakarta, Senin, 24 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

ASN menunggu kedatangan bus pada jam pulang kerja di Halte DPRD di depan komplek perkantoran Balaikota Pemprov Jakarta, Jakarta, Senin, 24 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

POSKOTA.CO.ID – Setiap tanggal 24 April, Indonesia memperingati Hari Transportasi Nasional atau yang juga dikenal sebagai Hari Angkutan Nasional.

Tahun 2025 ini, perayaan menjadi lebih istimewa di DKI Jakarta. Pemerintah Provinsi Jakarta memberikan layanan gratis untuk moda transportasi publik seperti Transjakarta, MRT, dan LRT sebagai bentuk apresiasi dan ajakan bagi masyarakat untuk lebih mencintai angkutan umum.

Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai selesai untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Baca Juga: Rano Karno Upayakan Pakai Transportasi Umum Setiap Senin

Mengapa Hari Ini Penting?

Hari Transportasi Nasional bukan sekadar peringatan seremonial. Momen ini diharapkan dapat menjadi pengingat pentingnya peran transportasi umum dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan meningkatnya jumlah kendaraan pribadi, kemacetan dan polusi udara menjadi persoalan utama di kota-kota besar. Oleh karena itu, penggunaan angkutan umum menjadi solusi yang sangat relevan.

Selain untuk mengurai kemacetan, transportasi publik juga memiliki dampak positif terhadap lingkungan.

Kendaraan massal mengurangi emisi karbon dan konsumsi bahan bakar fosil, sehingga berkontribusi pada kualitas udara yang lebih baik dan lingkungan yang lebih sehat.

Baca Juga: Setelah Khusus Perempuan, 15 Golongan Ini Bisa Pakai Transportasi Umum Jakarta Gratis

Tujuan Peringatan Hari Transportasi Nasional

Peringatan ini bertujuan untuk:

  • Meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya transportasi umum yang efisien dan ramah lingkungan.
  • Mengajak masyarakat menjaga fasilitas umum agar tetap nyaman dan layak digunakan.
  • Mendorong pergeseran budaya transportasi dari kendaraan pribadi ke angkutan publik yang lebih berkelanjutan.

Baca Juga: Rano Karno dan Andra Soni Siapkan Draf Transportasi Jabodetabek

Sejarah Singkat Hari Transportasi Nasional

Berita Terkait

News Update