POSKOTA.CO.ID - Harga emas batangan hari ini di pasar domestik mengalami penurunan, untuk tiga merek populer.
Harga emas ketiga merek tersebut yaitu harga emas Antam hari ini, harga emas UBS hari ini, dan harga emas Galeri24 hari ini.
Penurunan harga emas tersebut tercatat pada hari ini, Kamis 24 April 2025 yang dikutip dari laman resmi Pegadaian.
Baca Juga: Intip Harga Emas Hari Ini, Kamis 24 April 2025
Untuk harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) turun Rp50.000 per gram.
Sehingga harga emas Antam hari ini berada di angka Rp2.075.000 per gram, dengan harga sebelumnya Rp2.125.000.
Penurunan juga dialami oleh mereka emas di Galeri24, yang merosot menjadi Rp1.988.000 dari harga sebelumnya Rp2.038.000.
Sementara itu, untuk harga emas merem UBS juga mengalami penurunan sebesar Rp48.000.
Baca Juga: Harga Emas Antam Hari Ini Selasa 22 April 2025, Naik Lagi Diangka Rp2 Juta'an
Sehingga harga emas UBS untuk hari ini Rp2.018.000 per gram dari harga sebelumnya Rp2.066.000.
Untuk emas buatan Antam dan Galeri24 dijual dengan kuantitas 0,5 gram hingga 1.000 gram atau 1 kilogram.