POSKOTA.CO.ID - Ketum PSSI, Erick Thohir mengadakan pertemuan dengan tim ofisial Timnas Indonesia, jelang dua laga terakhir Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui, skuad Garuda masih memiliki dua pertandingan sisa yang wajib diperjuangkan.
Pasalnya, kedua laga tersebut sangat krusial dalam menentukan langkah Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dua pertandingan tersebut bakal dilangsungkan pada bulan Juni nanti, dengan menghadapi China dan Jepang.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Madura United Bungkam Arema FC, Laskar Sapeh Kerrab Menjauh dari Zona Degradasi
Jay Idzes dan kawan-kawan bakal menjamu China terlebih dulu pada tanggal 5 Juni 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Dilanjut lima hari setelahnya, tepat tanggal 10 Juni, giliran skuad Garuda yang bertandang ke Osaka, untuk menghadapi Jepang.
Samakan Target
Jelang menghadapi dua laga tersebut, Erick Thohir mengumpulkan seluruh tim ofisial Timnas Indonesia.
Baca Juga: Klub Malaysia Ini Kabarnya Sedang Dekati Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Alasannya Mengejutkan
Erick Thohir menjelaskan bahwa pertemuan tersebut diadakan untuk menyamakan target membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
"Bertemu dengan tim ofisial Timnas Indonesia untuk menyamakan target kita bisa membawa Garuda menembus Piala Dunia," kata Erick Thohir dalam akun instagram pribadinya, Kamis 24 April 2025.
Mengingat pentingnya dua laga nanti, Menteri BUMN tersebut memastikan bahwa tim ofisial skuad Garuda memiliki standar yang tinggi.
Dengan begitu, mereka dapat menunjang tim asuhan Patrick Kluivert secara maksimal dalam menghadapi dua laga krusial nanti.
Baca Juga: Hasil Proliga 2025: Jakarta LavAni Selangkah Lagi ke Final Usai Kalahkan Bhayangkara Presisi
"Saya mendengarkan masukan dan memastikan seluruh ofisial solid serta memiliki standar yang tinggi untuk mengawal Timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Cina dan Jepang pada Kualifikasi Piala Dunia 2026," ungkapnya.
"Mereka adalah bagian penting untuk mendukung kebutuhan pemain dan pelatih yang akan berjuang untuk membawa Merah Putih."
"Dengan kerja sama yang kompak dan komunikasi yang baik akan menjadi dukungan agar Timnas Indonesia bisa tampil maksimal di Kualifikasi Piala Dunia," tandasnya.
Skuad Garuda sendiri sejauh ini menduduki peringkat keempat klasemen Grup C, dengan mengoleksi 9 poin.
Baca Juga: Daftar Pengganti Kevin Diks yang Kemungkinan Absen Bela Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang
Secara hitung-hitungan, tim Garuda masih memiliki kans lolos ke Piala Dunia melalui jalur ronde keempat.
Namun dengan catatan, Jay Idzes cs mampu menyapu bersih dua laga sisa dengan kemenangan plus bergantung juga dari hasil pertandingan lain.