POSKOTA.CO.ID - Dana bantuan sosial (bansos) untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kini telah dicairkan ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Cek nama kamu sekarang juga untuk memastikan apakah dana bansos ini sudah cair dan bisa langsung digunakan.
Di bulan April 2025 ini, pemerintah kembali menyalurkan dua program bantuan sosial andalan, yaitu PKH dan BPNT. Nah, kalau kamu salah satu penerimanya wajib banget cek saldo kartu KKS kamu sebelum tanggal 30 April 2025 ya!
Apa Itu Bansos PKH dan BPNT?
PKH adalah bantuan sosial bersyarat yang diberikan kepada keluarga miskin yang memenuhi kriteria tertentu. Misalnya, ada ibu hamil, balita, anak sekolah, lansia, atau penyandang disabilitas dalam keluarga tersebut.
Bantuan ini cair per tahap, dan untuk tahap kedua tahun 2025 ini, nominal yang diterima bisa mencapai Rp975.000 tergantung kategori yang terdaftar.
Sementara itu, BPNT adalah bantuan berupa saldo elektronik untuk membeli bahan pangan pokok seperti beras, telur, dan lainnya.
Nilai bantuan BPNT biasanya Rp200.000 per bulan, dan disalurkan lewat kartu KKS.
Kapan PKH dan BPNT Cair?
Untuk April 2025, pencairan PKH tahap 2 dan BPNT tahap 2 sudah mulai dilakukan. Bahkan, beberapa KPM sudah menerima saldo yang masuk ke kartu KKS mereka mulai dari tanggal 22 sampai 23 April 2025.
Dikutip dari akun Youtube Naura Vlog, di wilayah Aceh, KPM Bank Syariah Indonesia (BSI) melaporkan cairnya Rp975.000 untuk PKH.