POSKOTA.CO.ID - Indodana merupakan salah satu aplikasi layanan kredit digital yang hingga saat ini masih sangat populer dan digunakan banyak pengguna.
Indodana dapat digunakan untuk membeli sebuah barang atau jasa secara kredit di berbagai merchant yang sudah bekerja sama dengan aplikasi ini.
Seseorang bisa melakukan pembelian di awal dengan limit yang didapatkan, dan melakukan pembayaran di kemudian hari.
Aplikasi ini menawarkan kemudahan dengan metode pembayaran baru yang cepat dan mudah hanya dengan menggunakan smartphone saja.
Baca Juga: Pinjol Dikabarkan Bentuk Tim Siber untuk Lacak Debitur Gagal Bayar, Begini Kata Pengamat
Sehingga, transaksi secara online akan lebih praktis melalui pembayaran cicilan tanpa menggunakan kartu kredit.
Mengenal Indodana
Melansir dari laman resminya, Indodana menyediakan berbagai fasilitas untuk peminjam melakukan pembelian terlebih dahulu dan melakukan pembayaran sesuai dengan tanggal pengajuan.
Terkait privasi, aplikasi ini menjamin privasi pengguna terjaga karena telah dilengkapi sistem keamanan dan sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Baca Juga: 5 Rekomendasi Pinjol yang Berizin Legal dari OJK per April 2025
Untuk menggunakan layanan ini, Anda harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu dan kemudian mengajukan limit yang dibutuhkan.
Aplikasi pinjaman online atau pinjol ini menawarkan cicilan ringan dengan cicilan hingga 12 bulan dan bunga 3 persen di setiap bulannya.