5 Alasan Pinjol Ilegal Berbahaya Bagi Anda, Jangan Sampai Terjerumus!

Kamis 24 Apr 2025, 20:12 WIB
Bahaya pinjol ilegal ini bisa Anda hindari dengan mudah agar tidak sengsara. (Sumber: Pixabay/rickey123)

Bahaya pinjol ilegal ini bisa Anda hindari dengan mudah agar tidak sengsara. (Sumber: Pixabay/rickey123)

POSKOTA.CO.ID - Pinjaman online (pinjol) ilegal tersebar banyak di Internet dan juga seringkali dijadikan pilihan banyak orang karena proses pengajuan pinjamannya lebih mudah dan praktis dibanding dengan pinjol legal.

Selain itu juga banyak sekali yang memanfaatkan pinjol ilegal ini sebagai salah satu sarana penghasil uang dengan cara mengajukan pinjamannya dan tidak membayar cicilan yang dimiliki atau biasa disebut gagal bayar (galbay) yang dilakukan dengan sengaja.

Masih banyak masyarakat yang belum mengetahui bahwa tindakan seperti itu sangat berisiko untuk para penggunanya, selain itu juga ketidaktahuan masyarakat membuatnya terjerumus ke lingkaran setan yang dapat menyengsarakan dirinya sendiri.

Baca Juga: Terbukti Ampuh! Inilah Cara Agar Galbay Pinjol Tidak Diteror Debt Collector

Penjelasan Pinjol Ilegal

(Sumber: Pixabay/EmAji)

Pinjol illegal adalah pinjol yang tidak terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga kredibilitas yang dimiliki oleh pihaknya belum jelas dan juga tidak dapat dipercaya.

Karena tidak terdaftar di OJK, pinjol ilegal akan melakukan tindakan yang semena-mena, contohnya seperti tidak mengindahkan atau mengikuti peraturan penagihan sesuai prosedur dan juga undang-undang.

Baca Juga: Waspada Pinjol Ilegal, Kenali 5 Risiko yang Harus Anda Hindari

Pinjol Ilegal Bisa Memberikan Keterpurukan Kepada Penggunanya

Banyak hal yang bisa dilakukan oleh pihak pinjol ilegal dan dapat memberikan keterpurukan pada masyarakat apabila terjadi gagal bayar dan juga tidak mengikuti prosedur pembayaran sesuai dengan peraturan penyedia pinjaman tersebut.

Melansir dari kanal YouTube Andre Tuwan pada Kamis, 24 April 2025, pinjol ilegal ini diluar dari kepastian hukum dan nasabah-nya bisa sangat berbahaya risiko-nya apabila sudah terjerumus.

Baca Juga: Daftar 4 Pinjol Legal Aman, Debitur Tak Perlu Khawatir DC Lapangan

“Namanya aja ilegal, artinya mereka bermain di luar kepastian hukum dan nasabah pinjol ilegal enggak bakal dapat perlindungan dari OJK ataupun lembaga konsumen, makanya risiko atau masalah ketika kita pakai pinjol ilegal itu tinggi banget,” ujar pemilik kanal YouTube Andre Tuwan.

Alasan Pinjol Ilegal Berbahaya

Berita Terkait

News Update