POSKOTA.CO.ID - Klub Persib tetap produktif dalam urusan mencetak gol di tengah krisis pemain yang menerpa Maung Bandung.
Tim besutan Bojan Hodak sejauh ini masih kokoh di pucuk klasemen Liga 1 2024-25, dengan mengoleksi 61 poin dari 29 laga yang telah dimainkan.
Salah satu alasan Persib hingga saat ini masih kokoh di pucuk klasemen, karena Maung Bandung sangat produktif dalam mencetak gol.
Ternyata krisis pemain yang menerpa Maung Bandung sejak awal musim bukan menjadi alasan Marc Klok dan kawan-kawan tidak produktif.
Baca Juga: Sejumlah Pemain Abroad Timnas Indonesia Masuk Radar Bhayangkara FC, Siapa Saja?
Tidak Bergantung Pada Satu Pemain
Menurut pelatih Persib, Bojan Hodak menjelaskan bahwa hal tersebut didapat karena timnya tidak hanya mengandalkan satu pemain saja, dalam urusan mencetak gol.
Hal tersebut dibuktikan dengan catatan gol yang ditorehkan skuad Maung Bandung hingga pekan 29 Liga 1 2024-25 musim ini.
Total 51 gol dicetak hingga pekan ke-29 oleh 12 pemain Persib dari berbagai posisi, mulai dari penyerang hingga pemain bertahan.
Baca Juga: Madura United Keluhkan Perpindahan Venue Pertandingan Lawan Arema FC
12 pemain tersebut di antaranya adalah Tyronne Del Pino (14), David da Silva (7), Ciro Alves (6), Beckham Putra Nugraha (6), Gustavo Franca (4), Nick Kuipers (3), Ryan Kurnia (3).
"Tahun ini saya punya 12 pemain yang mencetak gol. Ini sangat penting karena anda tidak bisa bergantung pada satu pemain," kata Bojan Hodak dikutip dari laman resmi klub.
Menurut Bojan, catatan ini cukup timpang dibandingkan dengan musim lalu, yang mana Persib hanya bergantung kepada duet Brazil, David da Silva dan Ciro Alves dalam urusan mencetak gol.
Di kompetisi Liga 1 2023-24 musim lalu, Persib mencatatkan 75 gol yang dihasilkan dari David da Silva dan Ciro Alves.
Baca Juga: Lupakan Kekalahan, Arema FC Siap Bangkit Lawan Madura United di Bali
Bagi pelatih asal Kroasia tersebut, catatan apik ini menjadi sinyal positif untuk timnya agar tidak hanya bergantung kepada satu pemain saja.
Apalagi, skuad Maung Bandung bakal menghadapi lima laga krusial demi bisa meraih back to back juara Liga 1 2024-25 musim ini.
"Tahun lalu David dan Ciro mencetak gol terbanyak, tapi kami terlalu bergantung pada mereka berdua," ungkap pelatih berusia 53 tahun tersebut.
"Tahun ini, seperti yang saya katakan, ada 12 pemain yang bisa mencetak gol, dan itu sangat bagus. Jadi anda tidak pernah tahu siapa yang akan mencetak gol," jelasnya.